SuaraJogja.id - Yogyakarta terkenal dengan beragam kuliner baik lokal hingga mancanegara. Menu olahan daging pun selalu diburu oleh masyarakat apalagi untuk menu berbuka puasa.
Termasuk salah satunya menu khas Jepang yang populer dihadirkan oleh Yoshinoya Restoran Beef Bowl. Masyarakat Jogja tak perlu lagi susah mencari beef bowl asli Jepang tersebut.
Pasalnya Yoshinoya kini sudah hadir di Pakuwon Mall Jogja Lantai 1. Masyarakat bisa menikmati semangkuk daging sapi asli Jepang yang sudah lebih dari 120 tahun dan diolah menggunakan bahan terbaik seperti daging sapi Amerika (USA) dan sayuran segar.
Menurut, Senior Marketing Activation Manager Yoshinoya Indonesia, Zuhdan Kamal selain Beef Bowl, Yoshinoya juga menyajikan berbagai varian menu ayam.
Baca Juga: Lima Rekomendasi Tempat Makan Bakso Enak Bareng Pasangan Kamu di Bandung
Olahan ayam itu dihadirkan menggunakan kualitas ayam terbaik dan bumbu pilihan khas Yoshinoya, seperti Chicken Katsu dan Chicken Karaage.
Yoshinoya Restoran Beef Bowl juga memiliki menu hemat "SUPER DEAL" mulai dari Rp28 ribu dengan 2 pilihan, yaitu Big Fried Chicken (Ayam goreng garing) dengan Nasi dan Chicken Karaage (Ayam goreng khas Jepang) dengan Nasi.
Yoshinoya Restoran Beef Bowl juga menawarkan menu terbaru "HOT DEAL". Yakni paket gorengan dengan tambahan sambal korek bawang yang terbuat dari cabai asli.
"Hadirnya menu HOT DEAL membuat Yoshinoya Indonesia semakin menjangkau lebih banyak penikmatnya dengan menawarkan paket berisi varian gorengan Jepang yang dilengkapi dengan nasi serta sambal korek bawang. Harganya cukup terjangkau dengan harga Rp 29 ribu per paketnya," ucap Zuhdan di Jogja, Selasa (11/4/2023).
Yoshinoya Restoran Beef Bowl sendiri dipastikan selalu menyajikan makanan halal dan berkualitas. Zuhdan menyebut Yoshinoya telah mendapatkan sertifikat SJH dari MUI.
Baca Juga: Impor Daging Beku Matikan Usaha Peternak Lokal
"Di Indonesia kini telah ada lebih dari 140 toko di Jabodetabek, Surabaya, Bandung, Purwakarta, Karawang, Cirebon, Cilegon, Serang, Jogja, Semarang, Solo, Purwokerto, Malang, Gresik, Jember, Kudus, Kediri, Sidoarjo, Madiun, Mojokerto, Bali, Lampung, Palembang, Makassar, Jambi, Samarinda," kata Zuhdan.
Salah satu pengunjung, Manggar (23) mengatakan beef bowl dari Yoshinoya selalu menarik untuk dinikmati. Apalagi makanan khas Jepang itu disantap ketika berbuka puasa.
"Makanan khas Jepang ini memang sangat pas disantap saat berbuka puasa, apalagi beef bowl yang dilengkapi dengan sayuran segar itu," ucap Manggar.
Berita Terkait
-
Mencicipi Belasan Jenis Gulai di Nasi Kapau Pangeran Mudo: Surga Pecinta Kuliner Minang
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade
-
Penjualan Brand Lokal dan UMKM Naik Hingga 7,5 Kali Lipat dalam Kampanye 11.11 Big Sale di Shopee Live
-
Asian Food Festival Digelar: Hadirkan 53 Pilihan Kuliner Autentik dari 7 Negara
-
3 Toner Lokal yang Mengandung Mugwort, Solusi Ampuh Redakan Kulit Kemerahan
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
Terkini
-
Hasil Temuan Tim Pencari Fakta UGM Soal Dugaan Plagiasi Atas Buku Sejarah Madiun yang Ditulis Sri Margana dkk
-
Cegah Tindakan Pelecehan Terhadap Anak, Ini Tips Sampaikan Pendidikan Seksual kepada Buah Hati
-
Pola Penyakit di Indonesia Alami Pergeseran, Pakar Sebut Gaya Hidup Jadi Pemicu
-
Gelar Simposium di UIN Sunan Kalijaga, Ini Sembilan Rekomendasi Gusdurian Soal Kebebasan Beragama di Indonesia
-
PTUN Disebut Batalkan Hasil Munas Golkar, Bahlil: Hoaks