Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo | Hiskia Andika Weadcaksana
Kamis, 20 Juli 2023 | 18:01 WIB
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). [Suarajogja.id/Hiskia Andika Weadcaksana]

SuaraJogja.id - Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menegaskan pihaknya masih serius untuk terus membangun Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP). Ia bahkan tak menutup peluang partai politik lain untuk bergabung.

Menurutnya tidak ada yang tak mungkin di kancah politik. Termasuk koalisi partai-partai politik jelang Pemilu 2024 mendatang.

"Saya pikir hal-hal (peluang koalisi baru) tersebut selalu menjadi bahan untuk diskusi ya. Kami tidak ingin berandai-andai tetapi yang jelas politik itu memang serba mungkin," ujar AHY ditemui di Fisipol UGM, Kamis (20/7/2023).

"Politik adalah seni yang bisa menyatakan semua itu bisa terjadi. Tetapi saya yakinkan bahwa hari ini Demokrat juga tetap serius untuk membangun koalisi perubahan," imbuhnya.

Baca Juga: Gibran Rakabuming Raka Ogah Gayanya Disamakan dengan AHY: Jauh, Saya Gak Pernah Mandi

Diungkapkan AHY, koalisi perubahan tak menutup pintu bagi partai politik manapun untuk bergabung bersama. Ia pun dalam hal ini Partai Demokrat selaku membuka diri untuk pertemuan-pertemuan dengan parpol lain.

"Nah tentu dalam perjalanannya kita ingin membuka diri siapapun bisa bergabung dalam semangat perubahan seperti ini, begitu pula sebaliknya. Kita ingin mendengarkan apa yang menjadi pandangan-pandangan dari partai-partai lain," tuturnya.

Tidak terkecuali dengan pertemuan elit politik Partai Gerindra dan Demokrat di Jakarta pada hari ini. Menurutnya setiap pertemuan antar parpol adalah hal yang bagus.

"Yang jelas tadi pertemuan yang baik antar dua sekjen didampingi sejumlah petinggi partai baik Gerindra dan Demokrat di Dewan Pimpinan Pusat Demokrat, ini niat yang sudah cukup lama disampaikan tetapi baru bisa sekarang," tandasnya.

Diketahui Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) itu terdiri atas tiga partai politik yakni NasDem, Demokrat dan PKS. Koalisi ini telah menetapkan pilihan kepada sosok Anies Baswedan sabagai Bakal Calon Presiden (Bacapres) untuk maju dalam Pemilu 2024 mendatang.

Baca Juga: CEK FAKTA: Sandiaga Ajak Kader PPP Gabung Demokrat Dukung Anies-AHY di Pilpres 2024

Load More