SuaraJogja.id - Kecelakaan lalu lintas melibatkan sebuah mobil Daihatsu Sigra bernomor polisi AB-1554-IJ terjadi di Jalan Karanglo tepatnya depan Rumah No.33 Kelurahan Purbayan Kecamatan Kotagede Yogyakarta, Rabu (16/8/2023) pagi. Tak hanya menabrak sepeda motor, mobil itu juga menabrak sebuah warung bakso di sekitar lokasi.
Kasi Humas Polresta Yogyakarta AKP Timbul Sasana Raharjo menuturkan peristiwa itu terjadi pada sekitar 04.45 WIB pagi tadi. Bermula saat Daihatsu Sigra yang dikemudikan oleh MA (41) warga Banguntapan Bantul melaju dari arah timur ke barat.
Tepatnya dari perempatan Ngipik menuju ke arah Kotagede di Jalan Karanglo. Saat itu mobil melaju dengan kecapatan sedang.
"Sesampainya di depan rumah No.33, mobil tiba-tiba oleng ke kanan," kata Timbul, Rabu (16/8/2023).
Baca Juga: Kecelakaan, Taeil NCT Alami Patah Tulang dan Segera Dioperasi
Saat itu ada sebuah motor Honda Vario bernopol AB-2833-JO yang dikemudikan SW (41) warga Bangutapan Bantul. Sepeda motor yang berjalan dari arah barat ke timur itu lantas terbentur oleh mobil oleng tadi.
Tak langsung berhenti, mobil tersebut masih oleng lagi ke kanan. Hingga kemudian membentur gerobak warung bakso yang berada di tepi utara jalan.
"Usai menyenggol sepeda motor, mobil terus melaju kemudian oleng ke kanan lagi membentur grobak warung bakso yang berada di tepi utara jalan," terangnya.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kali ini. Berdasarkan pemeriksaan pengemudi mobil hanya mengalami luka ringan sementara pengendara sepeda motor patah tangan kanan hingga harus dilarikan ke RSUD Kota Yogyakarta.
Sementara pemilik warung bakso tidak mengalami luka-luka. Namun gerobak baksonya mengalami kerusakan akibat tertabrak mobil tersebut.
Baca Juga: Breaking News: Kecelakaan Kapal di Air Bangis Pasaman Barat, 14 Orang Dilaporkan Hilang
"Dugaan sementara, pengemudi mobil saat berkendara tidak bisa menguasai laju kendaraannya. Sehingga mengakibatkan kecelakaan," katanya.
Berita Terkait
-
Hitung Sendiri Simulasi Cicilan Mitsubishi L300 Anda! Pilihan DP & Tenor Terlengkap di Sini!
-
11 Mobil Anak Muda Harga Rp 100 Jutaan: Dari Opsi Aman hingga yang Nggak Pasaran
-
Dulu Dibanggakan Jokowi, Kini LG Batalkan Investasi Pabrik Baterai Mobil Listrik Senilai Rp130 T
-
Apa Itu Ground Clearance, Seberapa Penting Saat Memilih Mobil?
-
Rekomendasi Mobil Suzuki Bekas Rp100 Jutaan: Ini Pilihan Terbaik dengan Spesifikasi dan Pajak Ringan
Terpopuler
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
- 5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
- Alumni UGM Speak Up, Mudah Bagi Kampus Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi: Ada Surat Khusus
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Lancar Main FF, Terbaik April 2025
-
Polres Sukoharjo Ungkap Kasus Peredaran Narkoba, Dua Residivis Kembali Diamankan
-
Ambisi RI Jadi Raja Baterai EV Global Terancam: Mundurnya Raksasa LG Jadi Pukulan Telak Buat Prabowo
-
Dompet Aman, Gaya Kekinian: iPhone Paling Worth It Dibeli di April 2025
-
China Kelabakan Jelang Lawan Timnas Indonesia, Sindir Pemain Naturalisasi
Terkini
-
Komitmen BRI Holding Mikro Untuk Kesejahteraan Gender, 14,4 Juta Pengusaha Dapat Dukungan
-
Haedar Nashir Berharap Pengganti Paus Fransiskus Bisa Suarakan Perdamaian di Gaza
-
Disomasi, Produsen Anggur Orang Tua Resmi Hentikan dan Tarik Peredaran Miras Label Kaliurang
-
Kisah Eny, Kartini Masa Kini yang Pantang Menyerah Berdayakan Pengusaha Mikro
-
Refleksi Film Jumbo, Psikolog Tekankan Pentingnya Kehadiran Orang Tua dalam Tumbuh Kembang Anak