SuaraJogja.id - Melihat perkembangan industri lokal yang ada di wilayah Jogja, Plaza Ambarrukmo Yogyakarta kembali menggelar event tahunan Land of Leisures.
Seperti diketahui kegiatan ini merupakan event tahunan yang diselenggarakan Plaza Ambarrukmo Yogyakarta.
Land of Leisures kembali hadir sebagai wadah untuk industri lokal kreatif bertemu dan bersatu. Tidak sebatas itu Land of Leisures juga sebagai tempat industri lokal kreatif berinovasi dan berkembang.
Evnet kali ini hadir dengan misi memberdayakan masyarakat untuk menumbuhkan dan mendukung industri kreatif lokal.
Land of Leisures akan berlangsung pada 7-10 September 2023 di Atrium & Garden Plaza Ambarrukmo, Yogyakarta.
Kegiatan ini sendiri dilatarbelakangi oleh semangat kolaborasi pada industri lokal kreatif. Pada tahun 2023 ini Land of Leisures hadir mengusung tema Redefine Synergy: From Collaboration to Boundless Connection.
Melalui tema tahun ini, Land of Leisures mengajak semua insan muda-mudi kreatif untuk merayakan keragaman potensi dari masing-masing individu untuk menciptakan energi baru dari sinergi kolaborasi. Membawakan 3 agenda utama yaitu Synergy of Senses, Synergy of Harmony dan Synergizing Experience, Land of Leisures bertujuan memberikan ruang bagi setiap kalangan untuk dapat saling bersinergi, dari kolaborasi hingga koneksi tanpa batas.
Serangkaian acara yang akan berlangsung di Land of Leisures meliputi Land of Ideas, Land of Market dan Land of Art.
Land of Ideas merupakan forum kolaboratif yang bertujuan untuk memberikan ruang inspirasi generasi muda dalam membangun ekosistem bisnis berkelanjutan.
Baca Juga: Grand Ambarrukmo Hotel Gelar Pameran Seni Rupa IBUDAYA, Tampilkan Karya 15 Perupa
Acara ini mempertemukan 20 lebih pembicara yang expert di bidangnya dengan audience yang antusias dan dinamis. Beberapa topik yang akan dibahas meliputi digital, F&B business, entertainment, art, film, mental health dan branding.
Selain itu, juga ada Land of Market yang nantinya berisikan sesi pop up market. Diikuti oleh 42 fashion & lifestyle tenants yaitu Taka, Compass (Supply by Neinborhood), Nappa Milano, OHB Universe, Exsport, Avoskin, Mata Clothier, dan masih banyak lagi.
Sedangkan untuk 27 food & beverages tenants akan dimeriahkan oleh Doux Batter, Demie Bakmie 69, Toko Kopi Tuku, Madbagel, Kopi Toko Djawa, Roka Ramen, Suburbuns dan masih banyak lagi yang siap memanjakan lidah pengunjung. Tidak hanya itu, di tahun ini Land of Leisures berkolaborasi dengan Exsport dan Sanje untuk menghadirkan cinderamata yang bisa pengunjung dapatkan di booth khusus official merchandise yang ada di atrium.
Land of Art nantinya berisikan live performances. Melalui lagu barunya, ‘Rayuan Perempuan Gila’, Nadin Amizah akan Kembali hadir di Land of Leisures tahun ini.
Tidak lengkap jika tidak ada pasangan duetnya di Amin Paling Serius, Sal Priadi juga turut meramaikan panggung utama Land of Leisures. Setelah tampil di panggung taman tahun lalu, Bilal Indrajaya kini hadir dengan album barunya Nelangsa Pasar Turi.
Pertama kalinya hadir di panggung Land of Leisures, pengunjung akan terhipnotis dengan penampilan dari Morad dengan lagunya "Life of the Lovers".
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
-
Jelang Nataru, BPH Migas Pastikan Ketersediaan Pertalite Aman!
Terkini
-
Trah Sultan HB II Ultimatum Inggris! Ribuan Manuskrip Geger Sepehi 1812 Harus Dikembalikan
-
Terdesak Utang Pinjol, Pemuda di Sleman Nekat Gasak Laptop di Kos-Kosan
-
Faber Instrument: UMKM Kayu Jati Cianjur yang Sukses Tembus Pasar Global Berkat Dukungan BRI
-
Derita Guru Saat Kurikulum Terus Berubah, Kesejahteraan Jalan di Tempat Hingga AI yang Ancam Profesi
-
BRI Peduli Beri Apresiasi dan Salurkan Bantuan di SDN Sukamahi 02 Megamendung