SuaraJogja.id - Kota Yogyakarta akan segera berumur ke-267 pada tahun 2023 ini. Sederet rangkaian agenda menarik sudah disiapkan Pemkot Jogja selama 1-7 Oktober 2023 nanti.
Penjabat (Pj) Wali Kota Yogyakarta Singgih Raharjo menuturkan agenda rangkaian HUT Ke-267 Kota Yogyakarta itu akan dimulai dari Yogowes dan Wiwitan yang berlangsung pada 1 Oktober 2023 mendatang.
Kemudian dilanjutkan dengan Festival Batik yang berlangsung pada tanggal 2 Oktober 2023. Lalu Karnaval Budaya Pelajar yang diikuti oleh seluruh pelajar di Kota Yogyakarta pada tanggal 2-5 Oktober 2023.
Selain itu, disampaikan Singgih, ada pula pertunjukan Sekar Rinonce rangkaian pentas seni budaya yang akan berlangsung pada 3 Oktober 2023 acara ini digelar di Teras Malioboro. Serta ada pula Kolaborasi Wayang ‘Sawega’ pada tanggal 4 Oktober 2023.
Berikutnya di tanggal 5 Oktober 2023 diselenggarakan Sekati Ing Mall. Kemudian pada tanggal 6 Oktober 2023 diselenggarakan acara Festival Angkringan di Pasar Ngasem dan Malioboro Coffee Night yang bertempat di Kotabaru dan Loco Cafe.
Masyarakat dan wisatawan yang datang akan dimanjakan dengan produk-produk kopi gratis. Lalu puncaknya pada tanggal 7 Oktober 2023 akan diselenggarakan Wayang Jogja Night Carnival (WJNC) edisi ke-8.
Acara WJNC #8 mengambil tema 'Pandawa Mahabisekha' yang mengambil filosofi dari cerita carangan dalam Mahabarata yang diciptakan di era Sri Sultan Hamengku Buwono X.
Tema ini memiliki filosofi kepemimpinan yang bijaksana, ungkapan suka cita dan tanda rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa. Melalui cerita ini masyakarat Jogja diajak untuk senantiasa tangguh dalam menjalani dinamika kehidupan dengan tetap berpijak pada jati diri bangsa.
Serta mampu beradaptasi selaras dengan perubahan sosial dan perkembangan dinamika kepariwisataan, serta dapat selalu bersyukur di tengah tantangan yang dihadapi di era sekarang ini.
Baca Juga: Peneliti UGM Gagas Kampanye Perubahan Iklim Berbasis Budaya Lewat Media Wayang
"Saya berharap rangkaian ini berjalan dengan lancar. Selain itu, saya sangat mengapresiasi inisiatif di setiap wilayah untuk ikut memeriahkan HUT Ke-267 Kota Yogyakarta," kata Singgih, Kamis (28/9/2023).
Pihaknya berharap sederet rangkaian acara itu dapat menarik wisatawan ke Jogja lebih banyak lagi. Serta tentunya memberikan hiburan bagi seluruh masyarakat kota gudeg itu.
"Semoga ini menjadi acara tahunan yang selalu ditunggu oleh masyarakat maupun wisatawan yang datang ke Kota Yogyakarta," ujarnya.
Berita Terkait
-
Ibu Bupati Chacha Frederica Kenalkan Batik "Kendil Emas": Simbol Kebanggaan Baru bagi Kabupaten Kendal
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Tantangan Pandam Adiwastra Janaloka dalam Memasarkan Batik Nitik Yogyakarta
-
HUT KORPRI Tanggal Berapa? Siap-siap Hafalkan Lirik Marsnya
-
20 Gerai Pizza Hut Indonesia Tutup, Aksi Boikot Sukses?
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
Terkini
-
Tak Gelar Kampanye Akbar, Paslon Harda-Danang Lakukan Hal ini di 17 Kapanewon
-
Latihan Intensif Tak Berdampak, PSS Sleman Dipermalukan Tamunya PSBS Biak
-
Menteri Kebudayaan Buka Pekan Warisan Budaya Takbenda di Jogja, Optimisme Jadikan Kebudayaan Indonesia Mendunia
-
Penuhi Kebutuhan Kambing Secara Mandiri, Untoro-Wahyudi Luncurkan 1 Desa 1 Entrepreneur
-
Cari Properti di Surabaya, Cari Infonya di KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya