SuaraJogja.id - Stadion Maguwoharjo masuk dalam rencana revitalitasi stadion-stadion di Indonesia. Markas dari tim PSS Sleman itu berencana akan direnovasi pada 2024 mendatang.
Hal ini dibenarkan oleh Kepala UPT Stadion Maguwoharjo, Sumali. Disampaikan Sumali, pihaknya kini masih terus berkoordinasi dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) untuk renovasi tersebut.
"Iya [Stadion Maguwoharjo akan direnovasi]. Intinya perencananya itu dari PUPR, nah paparan terus terkait rencana renovasinya," kata Sumali, Jumat (29/9/2023).
Kendati demikian, diungkapkan Sumali, belum dapat dipastikan kapan renovasi itu mulai berjalan. Pasalnya proyek itu berada sepenuhnya di Kementerian PUPR.
"Jadi untuk pasti dan kapannya, kami belum. Tapi ini sudah proses. Kemungkinan di 2024. Itu benar-benar kewenangan PUPR dan kami hanya menyajikan data yang dibutuhkan," tuturnya.
Sumali menuturkan sebenarnya kondisi Stadion Maguwoharjo sendiri masih cukup baik. Hal itu mengacu pada hasil proses reassessment beberapa waktu lalu.
Dari assessment itu, Stadion Maguwoharjo masih layak untuk menggelar pertandingan Liga 1. Namun tak dipungkiri, diungkapkan Sumali, ada beberapa hal yang kemudian perlu direvitalisasi atau dibenahi.
"Ya kondisinya sampai sekarang masih layak untuk dipakai Liga 1. Memang ada beberapa yang perlu dibenahi, misalnya lampu memang harus ada pembenahan," terangnya.
Tak hanya membenahi sejumlah hal yang ada di Stadion Maguwoharjo. Renovasi itu nantinya bertujuan agar membuat Stadion Maguwoharjo lebih sesuai dengan standar FIFA.
Baca Juga: Hadapi Arema FC, PSS Sleman Bertekad Akhiri 4 Laga Tanpa Kemenangan
Sebagai informasi saat ini Stadion Maguwoharjo digunakan sebagai kandang dua tim Liga 1 yakni PSS Sleman dan RANS Nusantara FC. Jika kemudian proyek renovasi itu akan dimulai pada awal tahun 2024 maka dua tim tersebut harus mencari opsi rumah baru sementara.
Mengingat bahwa Liga 1 musim 2023/2024 jika menilik sesuai jadwal baru akan berakhir pada April 2024 mendatang. Sumali mengatakan sudah berkoordinasi dengan panpel terkait kemungkinan tersebut.
"Ya kalau nanti (renovasi) di awal 2024 ya memang harus cari tempat lain (PSS Sleman dan RANS) mungkin seperti itu dan kami juga tentunya koordinasi dengan panpel dan kami sudah bersurat menginformasikan pengguna rencana renovasi dari PUPR," tandasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
Pantai Selatan Rawan Laka Laut, Wiatawan Diminta Waspada Cuaca Ekstrem saat Libur Panjang Isra Miraj
-
Bisa Kurangi Sampah Plastik, Kini Malioboro Hadirkan Lima Titik Air Siap Minum Gratis, Ini Lokasinya
-
Titik Terang Relokasi SDN Nglarang yang Terdampak Tol Jogja-Solo
-
8 Fakta Mencekam Kerusuhan di Iran: Wasit Futsal dan Mahasiswi Jadi Korban, Dunia Menyorot!
-
Sah! YIA Resmi Jadi Embarkasi Haji Mulai 2026: Apa Dampaknya Bagi Jemaah dan Ekonomi Lokal?