SuaraJogja.id - Kemenangan PSIM Yogyakarta vs Malut United pada lanjutan Liga 2 2023/2024 dengan skor 1-0, pada Sabtu (30/9/2023) membuat pelatih Kas Hartadi belum puas.
Menang dari Malut United merupakan janji untuk Brajamusti dan Maident yang sebelumnya mendesak Laskar Mataram berbenah di pertandingan ke depan.
"Saya berterima kasih kepada para pemain yang sebelumnya berjuang keras bisa memenangkan pertandingan. Kedua kemenangan ini (Perserang Serang dan Malut United) untuk suporter Brajamusti, Maident dan manajemen," ujar Kas Hartadi dikutip dari laman resmi klub, Senin (2/10/2023).
"Janji saya ke suporter Brajamusti dan Maident di tiga tandang harus mendapat enam (poin). Jadi target enam ini sudah tercapai," ungkap dia.
Baca Juga: Deretan Pelanggaran Keras di Liga 2, Striker Naturalisasi Persela Lamongan Sampai Kolaps Kena Sikut
Kendati sudah memenuhi janji kepada suporter, Kas Hartadi belum puas. Ia masih memiliki target lain bersama Laskar Mataram di musim ini.
"Kita belum selesai untuk target sesungguhnya. Itu hanya target untuk memenuhi suporter Brajamusti dan The Maident. Tapi target saya harus lolos ke Liga 1," ujar Kas Hartadi.
Empat laga awal pada Liga 2 yang dilakoni Yudha Alkanza dkk tak begitu buruk. Laga perdana menghadapi Bekasi City FC harus menelan kekalahan 2-3 di kandang.
Namun, laju Laskar Mataram untuk bisa mengubah hasil negatif itu berhasil dilakukan. Menghadapi PSKC Cimahi bermain imbang, sementara melawan Perserang dan Malut United, menang dengan skor identik 1-0.
Saat ini PSIM Yogyakarta berada di peringkat kedua Grup B dengan koleksi tujuh poin.
Baca Juga: Badai Cedera Hantam PSIM Jogja, Kesempatan Menang Malut United di Lanjutan Liga 2 Terbuka Lebar
Berita Terkait
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
Nick Kuipers Resmi Tinggalkan Persib, Lanjut Karier ke Eropa atau Persija?
-
QRIS Bisa Digunakan di Jepang dan China! India, Korsel dan Arab Saudi Segera Menyusul
-
5 Rekomendasi HP Kamera 200 MP Mulai Rp3 Jutaan, Gambar Tajam Detail Luar Biasa
-
5 HP Murah Kamera 108 MP, Harga Mulai Rp1 Jutaan Hasil Foto Tak Ada Lawan
-
Oh Nasibmu MU: Tak Pernah Kalah, Sekali Tumbang Justru di Laga Final
Terkini
-
Jelang Idul Adha, Penjualan Hewan Kurban di Sleman Lesu? Wabup Ungkap Penyebabnya
-
Modal dari KUR BRI, Kelor Disulap Jadi Peluang Bisnis Kuliner Menggiurkan
-
Link DANA Kaget Aktif Hari Ini Berjumlah Ratusan Ribu, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan
-
Sidang Ijazah Jokowi Ditunda, Kuasa Hukum Tergugat Tegas Tolak Intervensi Tak Sesuai Prosedur
-
Mediasi Sidang Ijazah Jokowi Gagal Digelar, Hakim Tunggu Permohonan Intervensi Pihak Ketiga