Scroll untuk membaca artikel
Husna Rahmayunita
Kamis, 26 Oktober 2023 | 10:58 WIB
Sandy Walsh yang membentangkan slayer Timnas Indonesia (@sandywalsh)

SuaraJogja.id - Pemain naturalisasi Timnas Indonesia terang-terangan menyebut nama pemain yang kelak cocok menjadi pelatih. Namun, sosok yang disebut Sandy Walsh berbeda dengan pendapat Asnawi Mangkualam.

Sandy Walsh mengakui potensi para pemain Indonesia. Menurut pemain klub Belgia KV Mechelen itu, beberapa nama berpeluang memiliki karier yang cemerlang.

Bahkan, Sandy Walsh terang-terangan mengungkap pemain yang layak berkarier di Eropa. Secara gamblang, ia menyebut Arkhan Fikri dan Marselino Ferdinan yang kini sudah merumput di Belgia, bersama KMSK Deinze.

Tak cuma itu, menurut bek berusia 28 tahun, ada pemain Timnas Indonesia yang kelak layak menjadi pelatih. Dia adalah Fachruddin Aryanto, pemain yang langganan menjadi kapten Timnas Indonesia di era Shin Tae-yong.

Baca Juga: Perlu Dimanfaatkan Shin Tae-yong, Eks Pemain Timnas Irak Bocorkan Kelemahan Pelatih Jesus Casas

"Siapa pemain Indonesia yang berbakat menjadi pelatih di masa depan?," tanya seorang kepada Sandy Walsh belum lama ini seperti dikutip dari akun @sport77official.

"Fachruddin," balasnya.

Namun, Sandy Walsh tak membeberkan alasan dirinya menyebut Fachruddin Aryanto cocok menjadi juru taktik di masa depan.

Terlepas dari itu, pendapat Sandy Walsh berbeda dengan Asnawi Mangkualam yang menyebut nama pemain berbeda ketika disinggung potensi pemain yang cocok menjadi pelatih.

Bila Sandy Walsh memilih Fachruddin Aryanto, Asnawi Mangkualam menyebut Jordi Amat, sosok yang dinilainya layak menjadi juru strategi andai sudah tak jadi pesepak bola.

Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023: Timnas Indonesia Diajak Uji Coba oleh Kanada dan Meksiko

"Dia (Jordi Amat) bisa jadi pelatih, dia punya banyak pengalaman," kata Asnawi Mangkualam dalam acara podcast sport77 beberapa waktu lalu.

Load More