SuaraJogja.id - PSS Sleman menargetkan kemenangan di laga kandang pada putaran kedua Liga 1 2023/2024. Setidaknya ada dua laga di markas besarnya yang akan dijalankan skuat Laskar Sembada, pertama menghadapi Bali United sementara laga lainnya menghadapi Barito Putera.
Target PSS Sleman ini juga didukung dengan sejumlah rencana kedatangan pemain baru. Harapannya, seluruh laga mampu disapu bersih dengan kemenangan.
"Tentu saja kemenangan di kandang adalah prioritas kami dengan situsasi dan kondisi yang ada saat ini," ujar Bertrand Crasson, pelatih PSS Sleman dikutip dari laman resmi klub, Rabu (1/11/2023).
PSS Sleman menatap pertandingan tersebut dengan fokus menyelesaikan tiap laga. Di sisi lain kemenangan menjadi ambisi mereka untuk memutus tren negatif sejak tanpa kemenangan di 8 pertandingan terakhir.
Baca Juga: Tulis Salam Perpisahan, Ifan Nanda Tinggalkan PSS Sleman?
PSS Sleman dijadwalkan akan bertanding menghadapi Bali United dan Barito Putera. Sebenarna, Jihad Ayoub dkk memiliki jadwal tandang menghadapi Persisi Solo. Menyusul gelaran Piala Dunia U-17 akan dihelat di Stadion Manahan, kemungkinan besar PSS Sleman akan jadi tuan rumah untuk duel klub berlatar Laskar tersebut.
"Tentu saja kita memiliki harapan maksimal dengan tiga laga tersebut. Kemudian, mari kita sikapi dengan kerja keras karena posisi klasemen kita tidak aman," ungkap Bertrand.
PSS Sleman masih memiliki banyak PR untuk berbenah sebelum bertarung menghadapi Bali United, Jumat (3/11/2023). Lini bertahan yang masih tak rapat menjadi salah satu evaluasi yang perlu dibenahi.
Di sisi lain, lini tengah tim yang belum maksimal memang perlu kembali dipertajam pelatih asal Belgia ini. Hal ini tentu untuk mengirim umpan terukur untuk penyerangnya mencetak gol.
Di sisi lain, PSS juga akan mendaratkan pemain baru. Nantinya diproyeksikan menjadi tandem Hokky Caraka untuk bisa mengubah kondisi tim yang terpuruk di papan bawah klasemen sementara Liga 1.
Baca Juga: Gempar Bendera Palestina Dicopot Paksa di Laga Persib Bandung vs PSS Sleman, Bobotoh Meradang
Hingga kini PSS Sleman berada di peringkat ke-14 dengan koleksi 19 poin dari 16 pertandingan. Mendekati zona degradasi, skuar Super Elja masih berupaya untuk bisa terbebas, minimal naik ke papan tengah klasemen Liga 1.
Berita Terkait
-
Persib Resmi Ajukan Perubahan Jadwal Lawan Bali United, Manajemen: Semoga Dikabulkan
-
Calvin Verdonk Incar Kemenangan saat Jamu Jepang, Mungkinkah Terwujud?
-
BRI Liga 1: PSS Sleman Jalani Laga Uji Coba, Ini Tujuan Mazola Junior
-
Kamala Harris Kalah, Elon Musk dan Donald Trump Rayakan Kemenangan Sambil Bermain Golf
-
Here We Go! Klub Liga 1 Nyatakan Sanggup Gaji Pratama Arhan
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Warga Cerme Kulon Progo Kembangkan Biofarmaka Jadi Produk Herbal
-
Jogja Uji Coba Program Makan Siang Gratis, Mahasiswa Perhotelan Siap Diterjunkan ke Sekolah
-
Masih Ada Bangunan Masjid Berdiri di Area Proyek Tol Jogja-Solo-YIA, Begini Penjelasan Kontraktor
-
Penemuan Mayat di Ring Road Kentungan Sleman Ternyata Korban Tabrak Lari, Polisi Amankan Dua Pelaku
-
Amankan Lima Terduga Pelaku Pembacokan di Jambusari, Polisi Pastikan Sleman Tetap Kondusif