SuaraJogja.id - Kasus pelecehan seksual berupa begal payudara yang menyasar perempuan kembali terjadi di Sleman. Peristiwa ini sempat viral di media sosial.
Dalam video yang viral itu terlihat ada seorang pria diduga pelaku yang mondar-mandir di sebuah gang dengan menggunakan motornya. Kemudian saat ada seorang perempuan lewat, pria tersebut melancarkan aksinya dan langsung kabur.
Kasat Reskrim Polresta Sleman AKP Riski Adrian menuturkan bahwa kejadian tersebut di kawasan Babarsari. Saat ini polisi sudah turun tangan guna mencari pelaku.
Disampaikan Adrian, pihaknya juga sudah sempat menghubungi korban terkait peristiwa tersebut. Namun yang bersangkutan meminta untuk diarahkan langsung ke Unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Polresta Sleman.
"Sudah kita hubungi via telepon ya katanya (korban) secepatnya akan melakukan laporan ke polresta. Sampai sekarang belum laporan," kata Adrian ditemui di Mapolresta Sleman, Rabu (8/11/2023).
Adrian menyebut bahwa upaya pencarian pelaku sudah dilakukan sejak peristiwa ini beredar di sosial media. Selain mencoba meminta keterangan kepada korban, kepolisian juga telah mendatangi lokasi kejadian.
Termasuk mengumpulkan sejumlah barang bukti yang ada. Mulai dari rekaman kamera CCTV hingga keterangan saksi di sekitar lokasi.
"Sudah (upaya pencarian pelaku). Jadi waktu saat kita dapati itu kita jumpai korban, habis itu kita datangi TKP, kita minta CCTV, kita jumpai saksi-saksi yang melihat kejadian tersebut," terangnya.
Berdasarkan pemeriksaan sejauh ini, kata Adrian, polisi sudah mengantongi ciri-ciri pelaku. Saat ini pihaknya terus mendalami keberadaan pelaku.
Baca Juga: No Viral No Justice, Kenapa Kasus Pelecehan Lamban Ditangani?
"Ciri-ciri pelaku udah kita kantongi, karena memang kalau dilihat dari cctv terlihat, sangat terlihat, karena tiga kali bolak-balik rupanya dia (pelaku). (Plat) motornya kita upayakan," tandasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Sunscreen Terbaik untuk Flek Hitam Usia 50 Tahun, Atasi Garis Penuaan
- Sosok Profesor Kampus Singapura yang Sebut Pendidikan Gibran Cuma Setara Kelas 1 SMA
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
Pilihan
-
Stop Lakukan Ini! 5 Kebiasaan Buruk yang Diam-diam Menguras Gaji UMR-mu
-
Pelaku Ritel Wajib Tahu Strategi AI dari Indosat untuk Dominasi Pasar
-
Istri Thom Haye Keram Perut, Jadi Korban Perlakuan Kasar Aparat Keamanan Arab Saudi di Stadion
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Kemera Terbaik, Mudah Tapi Bisa Diandalkan
-
Kontroversi Penalti Kedua Timnas Indonesia, Analis Media Arab Saudi Soroti Wasit
Terkini
-
Tiga Warna, Satu Meja: Hotel Tentrem Yogyakarta Sukses Perkuat Diplomasi Prancis dan Indonesia
-
Penataan PKL di Jalan Persatuan UGM Masih Tersendat, Pemkab Sleman Tunggu Perda Baru
-
'Aksi Kami Kem-Arie': Mahasiswa Ilmu Sejarah UNY Turun Tangan Bela Rekan yang Dikriminalisasi
-
Yogyakarta Darurat Kesehatan Mental: Krisis Depresi dan Gangguan Jiwa Mengintai Generasi Muda
-
Saldo DANA Gratis Menanti, Klaim DANA Kaget Sekarang dengan Link Ini