SuaraJogja.id - PSIM Yogyakarta kembali mengemas kemenangan dengan skor 1-0 menghadapi Perserang Serang pada lanjutan Liga 2 2023/2024 di Stadion Mandala Krida, Kota Jogja, Minggu (19/11/2023).
Satu gol milik PSIM Yogyakarta dicetak oleh pemain debutannya, Krisna Budianto di menit ke-45+2. Gol tersebut juga berhasil mempertahankan tim di peringkat kedua Grup 2 klasemen sementara Liga 2 2023/2024.
Jalannya pertandingan
PSIM Yogyakarta membuka serangan langsung dengan tempo cepat. Gempuran tekanan dari skuat Laskar Mataram membuat beberapa pemain belakang Perserang serang senam jantung. Meski demikian, tim tamu masih mampu menghalau serangan PSIM.
Baca Juga: Hadapi Perserang Serang, Ambisi PSIM Yogyakarta Menang Lagi di Laga Kandang
Bermain di kandang, PSIM Yogyakarta tampil cukup percaya diri, didukung ribuan suporternya, Augusto Neto dkk mendapat semangat tambahan selama di lapangan.
Perserang Serang bukan tanpa serangan. Meski ditekan di kandang lawan, Perserang mencoba peruntungan dengan melakukan tekanan melalui skema bola-bola mati.
Hasilnya memang nyaris menjebol gawang kawalan Pancar Nur Widiastono. Namun Kim Bong-jin yang diplot sebagai bek, mampu mengantisipasi serangan tersebut.
Jual beli serangan mulai dilakukan di menit ke-24. Kedua tim saling melakukan counter attack ketika mendapat bola. Perserang tak ingin tumbang di pertemuan keduanya di musim ini dengan PSIM, kendati menekan penuh, serangannya belum mampu memecah kebuntuan hingga waktu tamabahan dua menit diberikan wasit.
Late game di babak pertama justru menjadi peluang besar bagi PSIM. Tendangan bebas yang diberika wasit, mampu dikonversi menjadi gol, setelah Ghulam Fatkur memanfaatkan bola muntahan yang diarahkan kepada Krisna Budianto.
Baca Juga: Augusto Neto Cetak Sebiji Gol saat Hadapi PSKC Cimahi, Pelatih PSIM Yogyakarta: Belum Bisa Adaptasi
Pemain yang debut bersama PSIM Yogyakarta ini langsung menunjukkan performa tajamnya di tim. Hingga peluit babak pertama ditiup, PSIM masih memimpin dengan skor 1-0.
Pada babak kedua, PSIM memang lebih mendominasi serangan. Perserang Serang justru kesulitan membangun serangan yang berakhir dengan sia-sia ketika pemain mereka mendapat bola. PSIM justru lebih banyak mencuri bola karena kontrol bola pemain lawan yang tak begitu sempurna.
Perserang terus mencoba peruntungan untuk menyamakan kedudukan, tapi serangannya masih tak mampu menggetarkan jala kawalan Pancar Nur.
Meski didominasi oleh tuan rumah di babak kedua, tambahan lima menit waktu normal seakan menjadi angin segar bagi Perserang. Intensitas serangan yang dibangun hampir saja berbuah gol. Namun lagi-lagi Pancar Nur mampu memblokade serangan dari pemain Perserang.
Peluit panjang tanda babak kedua berakhir pun ditiup. PSIM kembali mempertahankan kemenangannya dan menambah koleksi tiga poin di klasemen sementara.
Dengan kemenangan tersebut, PSIM menambah koleksi menjadi 19 poin dari 9 pertandingan yang dilakoni. Jumlah tersebut berbeda tipis dengan Bekasi City FC yang kini masih memuncaki klasemen sementara Grup 2 Liga 2.
Sementara Perserang Serang masih berada di peringkat ke-6 dengan koleksi 6 poin. Tentu hal ini menjadi ancaman tim untuk batal lolos ke putaran selanjutnya di Liga 2.
Berita Terkait
-
PSIM Yogyakarta Hadiahi Erwan Hendarwanto Sekolah AFC Pro
-
Siapa Pemilik Sumut United? Ternyata Anggota Exco PSSI Arya Sinulingga
-
Statistik Mentereng Boaz Solossa di Liga 2, Dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia?
-
3 Pelatih Lokal yang Sukses Bawa Klub Liga 2 Promosi ke Liga 1 Musim Depan
-
Profil Liana Tasno, Dirut Perempuan yang Antar PSIM Promosi Liga 1
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan