SuaraJogja.id - Rajinah, janda asal Padukuhan Gunungdowo, Kalurahan Giring, Kapanewon Paliyan, Kabupaten Gunungkidul Jumat (24/11/2023) petang ditemukan meninggal dunia di dalam kamarnya.
Namun, warga menganggap ada yang mencurigakan dengan kondisi saat pertama kali mayat tersebut ditemukan. Di antaranya adalah muka wanita berumur 80 tahun tersebut tertutup bantal.
Janda yang tinggal sendirian tersebut tinggal seorang diri di rumahnya. Wanita ini ditemukan terbaring di tempat tidur dengan posisi sekujur tubuhnya sudah dingin. Tak hanya itu, saat pertama kali ditemukan, pintu kamar Mbah Rajinah terkunci dari luar.
Jumat petang warga berduyun- duyun ke salah satu rumah warga setempat. Mereka curiga, lansia yang ditemukan meninggal dunia merupakan korban pembunuhan.
Baca Juga: Warga Playen Digegerkan Bungkusan Putih dari Kain Mori Diduga Bayi, Ternyata Ini Isinya
Dukuh setempat, Sutarman membenarkan informasi tersebut berkembang di wilayahnya. Sebab, jasad Rajinah saat pertama kali ditemukan oleh dua tetangganya dalam keadaan tidak wajar.
"Itu awalnya tetangga curiga kenapa kambing terus mengembik,"kata dia, Jumat malam.
Dua tetangga Mbah Rajinah yaitu Mur dan Pur kemudian mencoba mencari tahu penyebabnya. Keduanya kemudian mendatangi rumah Mbah Rajinah karena tak biasanya kambing mengembik terus.
Saat tiba, kondisi pintu tertutup dan terkunci dari luar. Pintu memang tidak terkunci dengan gembok atau kunci pintu, namun ada semacam penahan pintu berupa paku yang dibengkokkan.
"Keduanya berbagi tugas. Masuk melalui pintu berbeda,"kata Sutarman.
Mur masuk ke pintu ruang dapur, Pur ke arah ruang tamu. Mur berteriak memberitahu setelah melihat Mbah Rajinah terbaring di tempat tidur.
Berita Terkait
-
Kasus Pembunuhan Jurnalis Juwita Oleh Oknum TNI, LPSK Lindungi 4 Saksi Kunci
-
Ini Sosok Janda yang Jadi Miliarder dengan Harta Rp 1.686 Triliun
-
Dari Aura Kasih Untuk Dedi Mulyadi: Wilujeung Tepang Taun Kang
-
FBI Ungkap Rencana Pembunuhan Trump oleh Remaja 17 Tahun Asal Wisconsin
-
Sadis! Aksi Pembunuhan di Kota Wisata Terekam CCTV, Pelaku Tusuk Leher Korban
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI