SuaraJogja.id - Penerbit Deepublish terus berkomitmen mendukung peningkatan kesadaran literasi masyarakat. Pada perayaan HUT ke-14, Penerbit Deepublish menggelar talkshow yang bertajuk “Revitalisasi Literasi, Solusi Menghadapi Transformasi di Era Disruptif”. Acara ini digelar secara online melalui aplikasi Zoom Meeting pada Kamis (11/01).
Acara ini berhasil diikuti oleh lebih dari 2.200 pendaftar dari berbagai wilayah di Indonesia. Meskipun digelar secara online, peserta terlihat sangat antusias terlebih dengan kehadiran sejumlah pihak yang mendukung kesuksesan acara.
Pada talkshow ini, disampaikan juga sambutan dari General Manager Penerbit Deepublish, Ketua Umum IKAPI Pusat, dan Kepala Pusat Jasa Informasi Perpustakaan dan Pengelolaan Naskah Nusantara Perpustakaan Nasionall RI.
Selain itu, Penerbit Deepublish juga menghadirkan 3 narasumber yaitu Gunawan Budiyanto selaku Rektor Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Nur Rianto Al Arif (Sekretaris Jenderal Asosiasi Dosen Indonesia), dan Dimas Chairullah (Duta Inspirasi Indonesia).
Memasuki hari jadinya yang ke-14, Penerbit Deepublish berencana merilis Portal Penulis yang akan memberikan akses laporan ke penulis secara real time. Lewat portal khusus ini, para penulis bisa mendapatkan kemudahan, kepraktisan, dan transparansi dari layanan penerbitan.
Dengan kemudahan tersebut, Penerbit Deepublish berharap para penulis bisa memiliki waktu lebih untuk menulis. Sehingga, para penulis bisa semakin produktif menghasilkan karya dan kualitasnya pun bisa ikut meningkat.
“Mempermudah (penulis) menulis dan menerbitkan buku di Deepublish sehingga kualitas naskah akan lebih baik juga,” kata Gilang Mukti Prabowo, General Manager Penerbit Deepublish.
Perkembangan teknologi diharapkan bisa mendukung peningkatan kesadaran masyarakat untuk melek terhadap literasi. Dalam momen ini, M. Nur Rianto Al Arif menjelaskan sejumlah kelemahan literasi di Indonesia. Pada kesempatan yang sama, Dimas Chairullah selaku salah satu narasumber menuturkan arti penting melek literasi bagi masyarakat Indonesia.
Dimas juga menjelaskan bahwa untuk meningkatkan kesadaran literasi perlu kontribusi dari para mahasiswa. Hal itu disebabkan karena mahasiswa adalah generasi muda yang memiliki energi, semangat, dan potensi untuk membawa perubahan positif dalam masyarakat.
Baca Juga: Literasi Masih Rendah, Banyak Orang yang Sudah Gunakan Produk Keuangan tapi Tak Paham
Sebagai penerima pendidikan tinggi, mahasiswa memiliki akses ke pengetahuan dan sumber daya yang dapat mereka bagikan dengan masyarakat. Sehingga, sangat penting bagi para mahasiswa untuk mendukung peningkatan literasi nasional.
Acara HUT ke-14 Penerbit Deepublish kemudian dilanjutkan dengan pemberian penghargaan pada seluruh mitra yang berkolaborasi selama ini. Penghargaan yang diberikan terbagi menjadi 7 kategori, yakni Mitraplus Netpromoter of The Year, Mitraplus Netpromoter Progresif of The Year, Institusi of The Year, Institusi Progresif of The Year, Distributor of The Year, Reseller of The Year, dan Book of The Year.
Berita Terkait
-
Prudential Gandeng OJK dan MES Tingkatkan Literasi Keuangan Perempuan
-
BNI Serahkan Sertifikat Pelatihan Guru dan Literasi Keuangan untuk Pelajar
-
Program Digital Access Inggris Perluas Pelatihan di Indonesia Timur untuk Memberdayakan Komunitas Marginal
-
Masih Banyak Gen-Z yang Belum Paham Produk Jasa Keuangan
-
Gerakan Pemilih Cerdas, Literasi Politik Agar Semua Orang Bisa Jadi Pemilih yang Rasional
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi
-
Data Pemilih Disabilitas Tak Akurat, Pilkada 2024 Terancam Tak Ramah Inklusi
-
Fadli Zon: Indonesia Tak Boleh Lengah Usai Reog, Kebaya, dan Kolintang Diakui UNESCO
-
Dukung Pemberdayaan Disabilitas, BRI Hadir di OPPO Run 2024
-
Tak Gelar Kampanye Akbar, Paslon Harda-Danang Lakukan Hal ini di 17 Kapanewon