SuaraJogja.id - Harga cabai di Kabupaten Sleman sempat melambung cukup tinggi dalam beberapa waktu terakhir. Bahkan harga rata-rata cabai bisa tembus hingga Rp95 ribu per kilogram.
Kepala Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan Sleman, Suparmono menyebut ada beberapa hal yang memengaruhi kondisi tersebut. Selain cuaca yang ditambah dneengan fenomena El Nino, ada pula persoalan hama.
"Kemarin dari panas hujan panas hujan itu rata-rata pertanian kena banyak hama. Cabe kena patek, pertumbuhannya nggak bagus," kata Suparmono, Senin (4/3/2024).
Selai cabai, ada juga beberapa komoditas yang termasuk dalam tanaman hortikultura yang terdampak akibat cuaca tak menentu tersebut. Menurutnya musim ini cukup berat bagi para petani.
Baca Juga: Kesulitan Air karena Kemarau Panjang, Panen Cabai di Gunungkidul Menurun
"Hortikultura juga apa banyak daunnya kuning, jadi memang perjuangan petani di musim panas hujan panas hujan kemarin berat," ucapnya.
"Cabainya kan tadi saya bilang ini kalau anomali cuaca ini banyak serangan hama, produksinya nggak bagus, tanamannya banyak rusak pasti harganya naik, panennya pasti berkurang," imbuhnya.
Sebenarnya Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan Sleman tidak tinggal diam untuk persoalan hama. Suparmono menuturkan masyarakat bisa mengakses obat-obatan untuk mengatasi hama tersebut.
"Kita sebenarnya di pertanian itu nyediain obat-obatan banyak sekali, masyarakat tinggal tinggal meminta aja ke dinas pasti pasti ada untuk kalau kena serangan hama, petugas juga bergerak terus," ujar dia.
Dalam kesempatan ini pihaknya turut mendorong sejumlah komoditas pangan lain untuk dapat dimaksimal. Hal itu sebagai alternatif masyarakat untuk mencukupi kebutuhan pangan di wilayahnya.
Baca Juga: Harga Cabai Meroket Hingga Lima Kali Lipat, DKPP Bantul Ungkap Penyebabnya
Misalnya saja seperti komoditas jagung dan kedelai. Namun sayangnya minat petani Sleman masih belum setinggi seperti padi.
Berita Terkait
-
Tersisa 5 Pekan, Berikut Daftar Tim BRI Liga 1 2024/2025 yang Terancam Degradasi
-
Hasil BRI Liga 1: Momen Pulang ke Rumah, PSS Sleman Malah Dihajar Dewa United
-
BRI Liga 1: Hadapi Dewa United FC, PSS Sleman Bawa Misi Selamatkan Diri
-
Flores Bakal Jadi Pulau Panas Bumi, Amankah Buat Lingkungan?
-
Hasil BRI Liga 1: Dipecundangi PSBS Biak, PSS Sleman Terbenam di Dasar Klasemen
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
Terkini
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin