SuaraJogja.id - “Hemat pangkal kaya” dan “Sedikit demi sedikit lama-lama menjadi bukit”. Begitu peribahasa yang kerap dilontarkan orangtua kepada anak agar mereka mulai membiasakan diri untuk berhemat sehingga bisa menabung. Sedangkan peribahasa kedua menunjukkan bahwa konsistensi menabung walau sedikit akan menghasilkan sesuatu yang besar.
Meski tak secara implisit mendorong anak untuk menjadi kaya raya, menabung merupakan salah satu metode tepat untuk mengajarkan pengelolaan keuangan sejak dini. Lewat menabung, anak bisa belajar menghargai uang dan memahami pentingnya dana darurat. Menabung juga dapat melatih disiplin dan tanggung jawab kepada anak.
Menabung pada akhirnya akan membawa manfaat bagi masa depan anak, termasuk mempersiapkan dana pendidikannya sejak dini.
Guna mendorong kebiasaan menabung kepada anak, orangtua bisa membuka rekening tabungan khusus untuk anak.
Baca Juga: Holding Ultra Mikro Terus Berkembang, Progress Inklusi Keuangan Meningkat 3,3% Menjadi 87,30%
Salah satu produk yang dapat dicoba adalah Tabungan BRI Junio dari PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Untuk diketahui, Tabungan BRI Junio adalah produk tabungan khusus dari BRI yang ditujukan untuk anak-anak hingga usia 17 tahun.
Secara umum, tabungan anak tak jauh berbeda jika dibandingkan dengan tabungan konvensional yang umum dan jamak dimiliki banyak orang.
Kedua Tabungan BRI Junio juga memiliki fasilitas berupa buku tabungan, layanan transaksi mobile banking dan internet banking, serta debit ber-chip. Hanya saja, Tabungan BRI Junio bebas biaya administrasi bulanan bagi nasabah di bawah usia 12 tahun.
Kemudian, buku tabungan dan Debit BRI ber-chip Tabungan BRI Junio memiliki desain menarik dengan karakter khusus anak. Dengan desain ini, anak diharapkan bisa lebih semangat untuk menabung.
Tabungan BRI Junio juga menghadirkan fasilitas tabungan rencana. Ada pula fasilitas automatic fund transfer (AFT), yakni fasilitas untuk mentransfer dana dari Tabungan BRI milik orangtua ke rekening BRI Junio anak pada tanggal tertentu yang ditetapkan nasabah.
Baca Juga: BRI Berikan 1 Unit Hyundai Stargazer untuk Agen BRILink Seven Elevent Market
Selain itu, nasabah Tabungan BRI Junio juga bisa menikmati berbagai promo menarik khusus untuk ibu dan anak di merchant-merchant BRI.
Meski dibuat atas nama anak, orangtua juga bisa memantau saldo Tabungan BRI Junio secara real-time melalui BRImo. Dengan demikian, orangtua tidak perlu repot datang ke bank.
Untuk membuka Tabungan BRI Junio, nasabah hanya perlu melakukan setoran awal mulai Rp 100.000.
Pembukaan rekening Tabungan BRI Junio bisa dilakukan secara online melalui BRImo jika orangtua sudah memiliki rekening Tabungan BRI. BRImo sendiri dapat diunduh di Play Store, App Store, atau AppGallery secara gratis.
Berikut adalah langkah pembukaan rekening BRI Junio lewat BRImo.
1. Login ke aplikasi BRImo
2. Klik "Rekening Lain" beberapa kali lalu pilih "Buka Rekening Baru"
3. Pilih jenis Tabungan BRI Junio.
4. Pilih "Pilih Rekening" dan pilih kantor cabang BRI terdekat
5. Isi data diri anak dan tujuan pembuatan rekening
6. Pilih "Lanjutkan" dan pembuatan rekening selesai.
Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai BRI Junio, Anda bisa mengunjungi laman bbri.id/junioxbrimo.
Yuk buka Tabungan BRI Junio sekarang via BRImo karena Tabungan BRI Pas Buatmu!
Berita Terkait
-
Hadir di PIK 2, KPR BRI Property Expo Tawarkan Beragam Promo Spesial
-
BRI Perkuat Sinergi Perbankan Nasional lewat Treasury Banking Summit
-
Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend? Tanya Sabrina Aja
-
Top Up Voucher Game Pakai BRImo Jadi Lebih Cuan, Ada Cashback Real-Time!
-
BRI Tegaskan Komitmen Berkelanjutan, Skor ESG Perbankan Terbaik di Indonesia
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Tepok Jidat! Arab Saudi Kuat Banget, Timnas Indonesia Bisa Menang Nggak?
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
Terkini
-
TPST Piyungan Overload, Menteri LHK Desak DIY Olah Sampah Sisa Makanan Jadi Cuan
-
Waspada Penjual Minyak Goreng Keliling, Pedagang di Bantul Rugi Jutaan Rupiah
-
Ternyata Ini Alasan Kenapa Ketika Hujan Tiba Muncul Perasaan Sedih hingga Galau
-
DLH: Selain Atasi Sampah, Keberadaan TPST di Bantul Mampu Serap Tenaga Kerja hingga Ratusan Orang
-
Kecewa Masih Lihat Tumpukan Sampah di Depo Mandala Krida, Menteri Lingkungan Hidup Bakal Panggil Pemkot Jogja