SuaraJogja.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sleman menyalurkkan 426 tali asih dan bantuan kepada veteran dan pelajar. Bantuan ini dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia.
Bantuan diserahkan oleh Bupati Sleman dengan didampingi Wakil Bupati Sleman, Ketua Baznas Sleman, dan Ketua Bidang Bakti Sosial di Pendopo Parasamya kepada 25 perwakilan penerima bantuan, Kamis (15/8/2024) kemarin.
Bupati Kustini menuturkan pemberian bantuan menjadi wujud terima kasih Pemkab Sleman kepada veteran. Sekaligus mengenang jasa para pahlawan.
Selain itu, bantuan yang diserahkan ini diharapkan dapat membantu siswa SD dan SMP yang membutuhkan di Bumi Sembada.
Baca Juga: 72 Jam Tanpa Lelah, Tim Siswa Yogyakarta Taklukkan Tantangan Internasional di Taiwan
"Bantuan ini diharapkan dapat menumbuhkan rasa handarbeni atau rasa saling memiliki dan rasa saling peduli di antara masyarakat Kabupaten Sleman. Semoga tali asih dan bantuan yang diberikan dapat bermanfaat," kata Kustini dikutip, Jumat (16/8/2024).
Ketua Bidang Bakti Sosial Nur Fitri Handayani mengatakan, kegiatan pemberian tali asih dan bantuan merupakan hasil kerjasama Pemerintah Kabupaten Sleman bersama Baznas Sleman. Ada beberapa program bantuan yang diberikan dalam kesempatan kali ini.
Salah satunya bantuan yang diberikan berupa dana stimulan bedah rumah untuk total 17 rumah. Kemudian ada bantuan peralatan sekolah sebanyak 1.000 paket dan sepeda sebanyak 15 unit.
"Ada juga program yatim ceria yang melibatkan 470 anak dan pasar murah sembako pada kemarin 14 Agustus di Wedomartani," kata Fitri.
Disampaikan Fitri, rangkaian peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Kabupaten Sleman akan dilanjutkan sejumlah kegiatan. Mulai dari agenda gebyar Tanggung Jawab Sosial Perusahaan, pemberdayaan petani milenial, penyerahan bantuan beasiswa pendidikan, bantuan sarana prasarana difabel dan bantuan penanganan lahan kritis di Sleman.
Baca Juga: Jelang Hadapi Persik Kediri, Wagner Lopes Beberkan Sederet Hal yang Perlu Dievaluasi PSS Sleman
Berita Terkait
-
Oral Seks Berujung Pasal Berlapis! Begini Nasib Pengendara Xpander yang Tabrak Lari Penyandang Disabilitas hingga Tewas
-
Gak Ada Otak! Nyetir Mobil sambil 'Anu' Dikemut Cewek, Mahasiswa di Sleman Tabrak Pria Difabel hingga Tewas
-
Penulisan Sejarah Indonesia Masih Terlalu Maskulin, Pahlawan Perempuan Dinilai Masih Terpinggirkan
-
Kamala Harris Tampil Kompak Bersama Joe Biden Pasca Kekalahan Pemilu, Hadiri Penghormatan Veteran
-
Refleksi Hari Pahlawan: Ketika Pahlawan Tanpa Tanda Jasa Kian Sekarat
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Viral Video Truk Buang Sampah Ilegal di Hutan Gunungkidul, WALHI Desak Pemda DIY Bertindak
-
Timses Pede Heroe-Pena Menang Pilkada Yogyakarta, Target 40 Persen Suara Terkunci
-
Mary Jane Bisa Kumpul Keluarga, Buat Pesan Menyentuh sebelum Keluar dari Lapas Jogja
-
Menteri LH Marah soal Sampah, 5 Truk dari Jogja Tertangkap Basah Buang Limbah di Gunungkidul
-
Anggaran Sampah Jogja Terungkap, hanya 40 Persen dari Rp96 Miliar untuk Atasi Timbunan