SuaraJogja.id - Belasan ribu penumpang Kereta Api (KA) di Stasiun Yogyakarta secara serentak berdiri saat detik-detik peringatan HUT RI ke-79, Sabtu (17/8/2024). Mereka pun memberi hormat pada bendera Merah Putih yang dibentangkan pembawa bendera sembari mendengarkan lagu Indonesia Raya di salah satu stasiun tertua di Indonesia tersebut.
"Momen ini digelar sebagai rangkaian perayaan Pitulasan Sepuran," ujar Manager Humas PT KAI Daop 6 Yogyakarta, Krisbiyantoro, Sabtu Siang.
Untuk memeriahkan HUT RI ke-79, para penumpang juga diajak ambil bagian dalam berbagai permainan yang digelar. Mereka bisa ikut panjat pinang mini, lempar bola pingpong, lempar gelang, dart balon dan tembak target.
Penumpang yang melakukan pembelian tiket menggunakan Access by KAI dan memiliki nama Agus pun mendapatkan hadiah. Mereka yang berulang tahun di tanggal 17 Agustus juga memiliki histori transaksi terbanyak di Access by KAI juga mendapatkan hadiah secara langsung.
Baca Juga: Filosofi Jawa di Balik IKN: Sri Sultan HB X Sampaikan Makna Mendalam di HUT RI ke-79
"Kami juga membagikan bendera merah putih kecil kepada seluruh penumpang. Ini upaya kami juga untuk menggelorakan nasionalisme dan rasa cinta tanah air," jelasnya.
Momen HUT RI kali ini, lanjut Kris cukup istimewa. Beutifikasi Stasiun Yogyakarta yang dikembalikan sesuai fasadnya mulai terlihat. Pintu masuk timur sudah mulai selesai perbaikannya sehingga memunculkan fasad asli Stasiun yang dibangun pada 1887.
Beutifikasi dilanjutkan untuk untuk tahapan berikutnya. Renovasi ruang eksekutif dilakukan di bagian tengah stasiun.
"Untuk keseluruhan [beutifikasi], kita prediksikan di September, mungkin awal Oktober [2024]," ujarnya.
Salah seorang penumpang KA, Yuris Rizal mengungkapkan baru pertama kali ini dalam hidupnya mengikuti detik-detik HUT RI di stasiun. Dia yang pergi ke Surabaya bersama keluarga memiliki harapan terbaik, baik bagi bangsa Indonesia maupun layanan transportasi publik.
Baca Juga: Upacara 17 Agustus Pertama di IKN, Hildiktipari Sebut Momen Tepat Kembangkan SDM Lewat Pariwisata
"Perayaan ini cukup mengesankan, berharap kedepan layanan kereta api semakin baik agar pembangunan semakin merata," imbuhnya.
Berita Terkait
-
Kereta Api Jayakarta Dilempari Batu, KAI Daop 6 Yogyakarta Geram dan Ancam Pidana Berat
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Kucing Ikut Mudik Lebaran, 5.492 Hewan Peliharaan Diangkut Kereta Api ke Kampung Halaman
-
Kai EXO 'Walls Don't Talk' Rasa Gelisah Akibat Gejolak Asmara yang Tertahan
-
Daftar 10 Bandara Tersibuk di Dunia, Indonesia Masuk?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta