SuaraJogja.id - Kecelakaan lalu lintas memakan korban kembali terjadi di kawasan Kabupaten Sleman. Satu pengendara motor meninggal dunia akibat peristiwa kali ini.
Peristiwa kecelakaan itu terjadi pada Selasa (17/9/2024) kemarin sekira pukul 17.50 WIB petang. Laka lantas itu terjadi tepatnya di Jalan Magelang Km 9, tepatnya di tikungan Ngancar, Padukuhan Ngancar, Kalurahan Tridadi, Kapanewon Sleman, Kabupaten Sleman.
Kanit Gakkum Satlantas Polresta Sleman AKP Mulyanto menuturkan bahwa laka lantas itu melibatkan sepeda motor tanpa identitas dengan sepeda motor Yamaha Xeon nopol B 3712 BHI. Ditambah dengan bus Rosalia Indah AD 7431 OF.
Diceritakan Mulyanto, kejadian bermula ketika korban yang mengendarai sepeda motor Yamaha Xeon dan sepeda motor yang tidak diketahui identitasnya sama-sama melaju dari arah selatan atau Jogja ke arah utara menuju Magelang.
"Sesaat sebelum terjadi laka lantas, kedua sepeda motor tersebut berbenturan sehingga korban oleng dan terjatuh ke kanan," kata Mulyanto, Rabu (18/9/2024).
Kemudian pada saat yang bersamaan dari arah belakang kanan melaju Bus Rosalia Indah AD 7431 OF. Korban yang sudah terjatuh lantas tak bisa menghindari laju bus.
"Kemudian terjadi benturan dengan korban. Maka terjadilah laka lantas," ucapnya.
Nahas nyawa korban tidak bisa diselamatkan setelah mengalami luka berat di bagian kepala. Berdasarkan pemeriksaan kepolisian, korban meninggal merupakan laki-laki berinisial QAM (19) warga Tempel, Sleman.
"Korban mengalami luka cidera kepala berat dan meninggal di lokasi kejadian," imbuhnya
Baca Juga: Terobos Lampu Merah, Bus Wisata Penuh Penumpang Tabrak Motor di Jogja, 1 Nyawa Melayang
Akibat kejadian ini sepeda motor milik korban mengalami sejumlah kerusakan. Mulai dari kaca spion kanan pecah, spakbor depan lecet, tebeng depan kanan lecet.
Sedangkan Bus Rosalia Indah tidak mengalami kerusakan. Kejadian itu telah ditangani Satlantas Polresta Sleman.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Gudeg Tiga Porsi Seharga Rp85 Ribu di Malioboro Viral, Ini Kata Pemkot Jogja
-
Kisah Mahasiswa Yogyakarta: Ubah Hambatan Kerja Paruh Waktu Jadi Peluang Karier
-
Bantul Siaga! Puncak Musim Hujan 2026 Ancam Bencana Cuaca Ekstrem
-
Berkinerja Positif, BRI Raih 10 Prestasi Terbaik di Sepanjang Tahun 2025
-
Waspada! Ini 3 Titik Kemacetan Paling Parah di Yogyakarta Saat Malam Tahun Baru