SuaraJogja.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyambangi Ponpes Ora Aji di Kalasan, Sleman, Kamis (19/9/2024) pagi. Kehadiran Jokowi ini untuk menghadiri rangkaian acara Harlah ke-12 milik Miftah Maulana Habiburrahman alias Gus Miftah.
Berdasarkan pantauan SuaraJogja.id di lokasi, ratusan masyarakat sudah berkumpul di sekitar area ponpes sejak pukul 08.00 WIB pagi tadi. Jokowi sendiri baru tiba di lokasi acara sekitar pukul 09.30 WIB.
Acara yang dihadiri Jokowi itu bertajuk 'Multaqo Presiden dan Ulama'. Acara tersebut diketahui sebagai salah satu agenda dalam rangkaian acara harlah Ponpes Ora Aji.
Jokowi yang menumpangi mobil kenegaraan langsung memasuki area kantor Ponpes Ora Aji tepatnya di sebelah utara kediaman Gus Miftah. Sedangkan masyarakat dan awak media hanya diperbolehkan berada di area luar.
Baca Juga: Tol Solo-Jogja Ruas Kartasura-Klaten Diresmikan Jokowi Besok, Kemungkinan Masih Gratis Sebulan
Tak lama, sekitar pukul 10.05 WIB Jokowi tampak keluar dari kediaman Gus Miftah untuk menyapa para warga yang berada di area Ponpes. Tampak dia menyempatkan foto bersama dan membagikan bansos.
Setelah itu Jokowi langsung memasuki mobil dan menyempatkan kembali menyapa ratusan santri dan warga yang telah menunggu sejak pagi tadi di pinggir jalan depan ponpes. Dia kembali membagikan kaos dan mengajak swafoto beberapa warga.
Diketahui Jokowi memiliki sejumlah agenda acara dalam kunjungan ke Jawa Tengah hari ini. Salah satunya peresmian pembukaan Kongres Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) XXII dan Seminar Nasional 2024 yang digelar di Hotel Alila, Kota Surakarta, Jawa Tengah.
Kemudian kepala negara dijadwalkan untuk melakukan peresmian Jalan Tol Ruas Solo-Yogyakarta-YIA Kulonprogo Seksi I Kartasura-Klaten.
Jokowi tidak sendirian dalam kunjungan kali ini, ada pula tampak Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, Komandan Paspampres Mayjen TNI Achiruddin, serta Plh. Sekretaris Militer Presiden Brigjen TNI Heri Purwanto.
Baca Juga: Membentang 22 Kilometer, Jalan Tol Jogja-Solo Ruas Kartasura-Ngawen Diresmikan Jokowi Besok
Berita Terkait
-
Fakta Baru Kecelakaan Tol Cipularang, Ada Jejak Rem Sebelum KM 92
-
Kakorlantas: Kecelakaan Maut di Cipularang Bukan Tabrakan Beruntun, Tapi Karambol
-
PAN Bantah Zulhas Temui Jokowi Demi Minta Perlindungan di Kasus Impor Gula: Minta Perlindungan Hanya ke Allah
-
Ditanya Prediksi Skor Timnas Indonesia vs Jepang, Ini Jawaban Jokowi
-
Cara Mudah Cek Bansos KIS BPJS
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
Kasus Anjing Gigit Warga di Cangkringan Berakhir Damai, Korban Terima Tali Asih
-
Bawaslu Yogyakarta Surati Tiga Paslon Terkait Pelanggaran Ribuan APK
-
Perahu Terbalik Digulung Ombak, Seorang Nelayan Ditemukan Tewas di Pantai Watulumbung Gunungkidul
-
Gugatan Kepada PT KAI Berlanjut, Keraton Yogyakarta Ingatkan Kepemilikan Lahan Kasultanan
-
Sambut Natal dan Tahun Baru, Yogyakarta Marriott Hotel Suguhkan Keajaiban Bawah Laut hingga Ragam Paket Spesial