SuaraJogja.id - Polisi menyita pistol replika dari dua pemuda diamankan warga di Dusun Mejing Kalirandi Kalurahan Bangunjiwo Kapanewon Kasihan Bantul Minggu (13/10/2024) dinihari tadi. Dua pemuda itu adalah PP (22) warga Sembungan, Bangunjiwo, Kasihan Bantul dan LMW (14) pelajar asal Kalurahan Panggungharjo Kapanewon Sewon Bantul.
"Pistol replika itu kami temukan dari dashboard sepeda motor milik PP," kata Kasi Humas AKP I Nengah Jeffry Prana Widnyana.
Kedua pemuda ini diamankan warga bermula dari suara bising sepeda motor masuk ke perkampungan tersebut. Warga awalnya menduga ada aksi kejar-kejaran sesama pengendara sepeda motor.
Mengetahui hal tersebut, warga kemudian melakukan pengejaran. Hingga akhirnya warga berhasil mengamankan mereka di sekitar masjid kampung tersebut. Warga kemudian melaporkannya ke polisi.
Baca Juga: Gempur Miras Digital, Pemda DIY Perketat Pengawasan Penjualan Online
"Kami langsung ke TKP dan melakukan pemeriksaan. Kami temukan pistol replika dengan amunisi dari bahan petasan,"tambahnya.
Dalam pemeriksaan saat itu, diketahui jika aksi dimulai dari Dusun Kasihan, Tamantirto, Bantul. Aksi kejar-kejaran tersebur bermula ketika ada empat motor yang berkendara secara ugal-ugalan pada pukul 00.30 WIB.
Rombongan motor ini kemudian melempar botol kaca minuman beralkohol ke sebuah angkringan yang kebetulan masih buka. Pemilik angkringan kemudian berusaha melakukan pengejaran.
"Pengejaran berlangsung sampai Dusun Mejing, Kasihan. Namun oleh warga setempat, pemilik angkringan diminta balik kanan saja. Kepada warga, pemilik angkringan itu mengaku ingat salah satu pengendara pakai Yamaha NMAX hitam," kata dia.
Warga kemudian menyebarkan informasi tersebut ke warga lain yang kebetulan sedang tugas ronda malam. Wargapun terus berusaha memantau rombongan motor yang meresahkan itu.
Baca Juga: El Nino Pergi, Kekeringan di Bantul 2024 Tak Separah 2023
Secara kebetulan, dari kejauhan warga mendengar suara knalpot blombongan. Warga kemudian memburu rombongan sepeda motor tersebut dan berhasil mengamankan PP dan LMW
Berita Terkait
-
Intel Todong Pistol di Demo RUU TNI? ICJR: Seharusnya Tidak Boleh!
-
Inspiratif! 7 Hikmah dari Kisah Ashabul Kahfi yang Bisa Mengubah Hidupmu
-
Ketua Pemuda Pancasila Larang Anggota Minta THR ke Masyarakat atau Pelaku Usaha
-
Kapan Lahirnya Ormas Pemuda Pancasila? Viral Diduga Segel Pabrik yang Tolak Bayar Setoran dan THR!
-
Viral Ormas Pemuda Pancasila Segel Pabrik Diduga Karena Tidak Mau Bayar Setoran
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Terupdate April 2025, Mulai Rp 2 Jutaan
-
Donald Trump Resmi Umumkan Tarif Baru, Ekonomi Indonesia Terancam Kena Dampak!
-
Antara Pangan Instan dan Kampanye Sehat, Ironi Spanduk di Pasar Tradisional
-
Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan: Duel Panas Derby Della Madonnina
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
Terkini
-
Arus Lalin di Simpang Stadion Kridosono Tak Macet, APILL Portable Belum Difungsikan Optimal
-
Kunjungan Wisatawan saat Libur Lebaran di Gunungkidul Menurun, Dispar Ungkap Sebabnya
-
H+2 Lebaran, Pergerakan Manusia ke Yogyakarta Masih Tinggi
-
Exit Tol Tamanmartani Tidak Lagi untuk Arus Balik, Pengaturan Dikembalikan Seperti Mudik
-
Putra Prabowo Berkunjung ke Kediaman Megawati, Waketum PAN: Meneduhkan Dinamika Politik