SuaraJogja.id - Bupati Gunungkidul terpilih, Endah Subekti Kuntariningsih, sebentar lagi akan dilantik. Meskipun Partai Gerindra mendukung calon lain dalam Pilkada kemarin, partai besutan Prabowo Subianto ini tetap menyampaikan pesan khusus kepada para kadernya.
Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Gunungkidul, Purwanto, menegaskan bahwa saat ini bukan lagi waktunya membahas soal koalisi atau oposisi. Menurutnya, semua pihak harus bersatu untuk kepentingan daerah.
"Sudah waktunya berbicara untuk Gunungkidul," ujar Purwanto saat menghadiri kegiatan santunan lansia dalam rangka Harlah Partai Gerindra, Sabtu (8/2/2025).
Gerindra sendiri tetap berkomitmen mengawal kebijakan pemerintah, terutama yang sejalan dengan program Presiden Prabowo Subianto.
Baca Juga: Menteri Tak Seirama, Prabowo Siapkan Teguran Keras atau Reshuffle?
"Kita harus tegak lurus dengan pemerintah pusat. Siapapun bupatinya, kita harus memastikan program-program dari pusat bisa terlaksana dengan baik di Gunungkidul," tegasnya.
Purwanto juga menekankan bahwa anggota DPRD dari Gerindra harus berperan aktif dalam memastikan kebijakan pusat terserap dan berjalan optimal di daerah.
"Fokus kami adalah bagaimana program-program dari Pak Prabowo dan pemerintah pusat bisa sukses dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Gunungkidul," tambahnya.
Dengan sikap ini, Gerindra menegaskan bahwa meskipun tidak berada di posisi kepala daerah, mereka tetap akan berkontribusi dalam pembangunan daerah demi kepentingan rakyat.
Kontributor : Julianto
Baca Juga: Peredaran Miras di Gunungkidul akan Dikendalikan Lebih Efektif, Ini Kata DPRD
Berita Terkait
-
'Anak Haram Konstitusi? Ini Tudingan Panas Amien Rais ke Jokowi soal Gibran
-
Banyak Menteri Sowan ke Jokowi Saat Prabowo ke Luar Negeri, Pakar Ingatkan Soal Reshuffle
-
Awalnya Tak Mau Tanggapi Isu Mundur sebagai Kepala PCO, Hasan Nasbi: Hari ini Saya Masih Ngantor
-
'Mesra' dengan Megawati, Mungkinkah Prabowo Lepas dari Bayang-bayang Jokowi?
-
Dear Pak Prabowo! Orang RI Kini Cemas, Mau Belanja Kudu Mikir 1.000 Kali
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Jokowi Akhirnya Tunjukkan Ijazah Asli dari SD sampai Lulus UGM
-
Terima Apa Adanya, Ni Luh Nopianti Setia Menunggu Hingga Agus Difabel Bebas
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik April 2025
-
Tier List Hero Mobile Legends April 2025, Mage Banyak yang OP?
-
Ratusan Warga Geruduk Rumah Jokowi, Tuntut Tunjukkan Ijazah Asli
Terkini
-
Empat Kali Lurah di Sleman Tersandung Kasus Tanah Kas Desa, Pengawasan Makin Diperketat
-
Guru Besar UGM: Hapus Kuota Impor AS? Petani Lokal Bisa Mati Kutu
-
Pengukuran 14 Rumah di Lempuyangan Batal, Warga Pasang Badan
-
Dari Tenun Tradisional ke Omzet Ratusan Juta: Berikut Kisah Inspiratif Perempuan Tapanuli Utara
-
ABA Dibongkar, Pemkot Jogja Manfaatkan Lahan Tidur untuk Relokasi Pedagang ke Batikan