SuaraJogja.id - Sebuah warung mie ayam yang berlokasi di pertigaan Pantai Kukup, Gunungkidul, ludes terbakar pada Sabtu pagi (8/3/2025) sekitar pukul 08.00 WIB.
Warung yang dimiliki oleh Loso, warga Karang Lor II RT 03/07, Kemadang, Tanjungsari, itu dilalap si jago merah setelah api dari kompor gas menyambar bahan bakar minyak (BBM) yang ada di dekatnya.
Utomo, salah satu warga setempat yang menjadi saksi kejadian, mengungkapkan bahwa kebakaran terjadi begitu cepat. Material warung yang mudah terbakar mempercepat api mudah membesar.
“Tiba-tiba api langsung membesar, mungkin karena ada bahan bakar yang tersambar,"ujarnya.
Baca Juga: Bupati Endah Subekti Tegaskan Tidak Akan Mutasi Pejabat di Gunungkidul dalam 100 Hari Pertama
Warga sekitar langsung berusaha membantu memadamkan api sebelum pemadam kebakaran datang dengan mengerahkan sejumlah mobil tangki swadaya.
Dalam insiden ini, istri pemilik warung, Sumarsih, mengalami luka pada bagian kaki akibat terkena kobaran api.
Beruntung, ia segera mendapatkan perawatan medis. Sementara itu, kerugian material akibat kebakaran ini masih dalam proses pendataan oleh pihak berwenang.
"Kurang tahu kerugiannya berapa. Masih didata kayaknya.
Api berhasil dipadamkan berkat upaya warga setempat, petugas pemadam kebakaran Kabupaten Gunungkidul, serta berbagai pihak yang turut membantu.
Baca Juga: Tinjau Pelaksanaan MBG, Wakil Bupati Gunungkidul: Jadi Stimulan Peningkatan Ekonomi Lokal
Kontributor : Julianto
Berita Terkait
-
Mako Polda Banten Kebakaran, Api Berkobar di Lantai 3
-
New York Dalam Keadaan Darurat, Ini Penyebabnya
-
Tak Hanya Cari 11 Ribu Petugas Damkar, Pemprov DKI Juga Akan Rekrut Banyak PPSU dengan Syarat Mudah
-
RS Polri Nyerah! 8 Korban Kebakaran Glodok Plaza Sulit Teridentifikasi, Mengapa?
-
Tim DVI Polri Tutup Proses Identifikasi Korban Kebakaran Glodok Plaza, 8 Korban Dinyatakan Hilang
Terpopuler
- LHKPN Dedi Mulyadi: Punya 116 Tanah di Jawa Barat, Kini Menangis Kejer Lihat Kerusakan Puncak Bogor
- Ingatkan Fans Nikita Mirzani, Lita Gading Bongkar Cara Jebloskan Reza Gladys ke Penjara
- Arahkan Owner Skincare Tutup Mulut Nikita Mirzani, Ngerinya Ucapan dr Oky Pratama: Orang Apa Tuhan
- Mulai Ketar-ketir? Firdaus Oiwobo Mundur Jadi Pengacara Razman: Minta Maaf ke Hotman Paris
- Richard Lee Pelan-Pelan Ajak Istri Masuk Islam, Pakai Strategi Unik
Pilihan
-
Emil Audero vs Maarten Paes, Siapa Paling Banyak Kebobolan?
-
Hasil Liga Inggris: Bruno Fernandes Cetak Gol Indah, MU Tahan Arsenal
-
Jadwal Imsakiyah Kota Solo Senin 10 Maret 2025, Disertai Bacaan Niat Puasa Ramadan
-
Dua Kartu Merah Jadi Bumbu Derita Persija Jakarta di Tangan Arema FC
-
Terkesan Lamban, Polres Karanganyar Diminta Serius Tangani Kasus Penipuan Rp 6,9 Miliar
Terkini
-
Kabupaten Bantul Genjot Ekonomi, Kawasan Industri Piyungan Janjikan Ribuan Lapangan Kerja Baru
-
BMKG Sebut DIY Diterjang Hujan Lebat 3 Hari Berturut-Turut, Ini Prakiraan Lengkapnya
-
Jelajah Rasa Nusantara di Masjid Syuhada Jogja, Buka Puasa dengan Menu Khas dari Sabang Sampai Merauke
-
Kronologi Pelemparan Batu di Ring Road Bantul Janggal? Polisi Temukan Fakta Mengejutkan
-
UGM Siapkan 1500 Porsi Buka Puasa Gratis Plus Sahur, Ini Alasan Maskam UGM Jadi Magnet Mahasiswa