SuaraJogja.id - Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) melakukan kunjungan ke rumah almarhum Diplomat Kemlu Arya Daru Pangayunan, yang ditemukan tewas secara misterius beberapa waktu lalu.
Berdasarkan pantauan di Jalan Munggur, Jomblang, Janti, Kapanewon Banguntapan, Kabupaten Bantul, Rabu (23/7/2025), tim Komnas HAM dipimpin langsung oleh Ketua Komnas HAM, Anis Hidayah. Ada beberapa orang yang ikut mendampingi.
Mereka yang datang menggunakan dua mobil itu tiba sekira pukul 10.00 WIB pagi tadi.
Personel Komnas HAM juga langsung masuk ke dalam rumah dan baru selesai sekitar pukul 13.24 WIB.
Dalam kunjungan yang berlangsung lebih dari tiga jam itu, Komnas HAM bertemu langsung dengan keluarga korban.
Ketua Komnas HAM, Anis Hidayah, membenarkan bahwa pihaknya tengah menggali informasi dari keluarga Arya Daru sebagai bagian dari proses penyelidikan dalam kasus ini.
"Ya kami meminta keterangan kepada keluarga korban. Itu aja dulu ya," kata Anis singkat saat ditemui seusai pertemuan.
Namun saat ditanya soal temuan baru atau perkembangan hasil dari kunjungan tersebut, Anis enggan memberi keterangan lebih lanjut.
"Nanti saja, itu saja dulu. Nanti saja disampaikan," imbuhnya.
Baca Juga: Dulu Aman dari Kekeringan, Kini Srandakan Bantul Krisis Air: Apa yang Terjadi dengan Sungai Progo?
Komnas HAM juga bungkam terkait ada atau tidaknya dokumen maupun barang bukti baru yang diperoleh dari rumah duka.
Ketika ditanya soal kemungkinan pengumpulan bukti, Anis kembali menegaskan bahwa belum bisa memberikan keterangan lebih jauh.
"Kami belum bisa sampaikan, nanti perkembangan dari penyelidikan akan kami sampaikan," ucapnya.
Pihaknya hanya memastikan bertemu dengan pihak keluarga tanpa melibatkan pihak lain.
"Ya ketemu keluarga," ujarnya.
Sementara itu belum ada dari pihak keluarga Arya Daru yang bersedia memberikan keterangan lebih lanjut terkait pemeriksaan Komnas HAM tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
-
Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
Terkini
-
Pasca Kebakaran Pasar Seni Gabusan: DKUKMPP Bantul Gercep Ambil Tindakan, Apa Saja?
-
Harga Minyak Goreng Naik di Yogyakarta: Pemerintah Ambil Tindakan
-
Miris, Mahasiswa Jadi Penyebab? Dinsos DIY Beberkan Fakta di Balik Kasus Pembuangan Bayi di Sleman
-
UMKM Yogyakarta, Jangan Sampai Salah Data! Pemerintah Lakukan Pembaruan Besar-besaran
-
Guru dan Siswa SMPN 2 Mlati Pulih Usai Keracunan MBG, Program Dihentikan Sementara