FOTO: JPO Ambaramarga, Jembatan Depan Amplaz dan Grand Ambarrukmo

Selain ramah difabel, JPO Ambaramarga ini juga menjadi JPO mewah dan instagenic.

Dany Garjito
Kamis, 07 November 2019 | 07:23 WIB
FOTO: JPO Ambaramarga, Jembatan Depan Amplaz dan Grand Ambarrukmo
Foto JPO Ambaramarga, Jembatan Depan Amplaz dan Grand Ambarrukmo. (Suara.com/Dany Garjito)

SuaraJogja.id - JPO Ambaramarga atau Jembatan Penyeberangan Orang Ambaramarga menjadi fasilitas baru di Yogyakarta, khususnya di kawasan Plaza Ambarrukmo.

JPO Ambaramarga merupakan jembatan penyeberangan orang yang menghubungkan Grand Ambarrukmo dan Plaza Ambarrukmo.

JPO Ambaramarga juga bisa digunakan oleh masyarakat umum.

JPO Ambaramarga juga memudahkan masyarakat umum termasuk wisatawan yang ingin ke Plaza Ambarrukmo dari arah bandara Adisutjipto.

Baca Juga:4 Fakta JPO Ambaramarga, Jembatan di Kawasan Plaza Ambarrukmo

Jika sebelumnya kendaraan dari arah timur (bandara Adisutjipto) harus putar balik untuk masuk ke Plaza Ambarrukmo, kini bisa disiasati dengan memarkir kendaraan di Grand Ambarrukmo.

Cecilia Pretty Grafiani, selaku Public Relations Officer Grand Ambarrukmo, saat diwawancara Suara.com, Selasa (5/11).
Cecilia Pretty Grafiani, selaku Public Relations Officer Grand Ambarrukmo, saat diwawancara Suara.com, Selasa (5/11). (Suara.com/Dany Garjito)

"Untuk kantong parkir di Grand Ambarrukmo dapat menampung 139 mobil dan 80 motor di B1 dan 100 motor di B2," kata Cecilia Pretty Grafiani, selaku Public Relations Officer Grand Ambarrukmo, saat diwawancara Suara.com, Selasa (5/11).

Selain fungsional dan ramah difabel, JPO Ambaramarga ini juga menjadi jembatan penyeberangan orang yang mewah dan instagenic lho!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini