SuaraJogja.id - Keluarga Keraton Yogyakarta baru saja menggelar upacara tedhak siten untuk cucu kelima Sri Sultan Hamengkubuwono X dan Gusti Kanjeng Ratu (GKR) Hemas, Raden Mas (RM) Radityo Mandhala Yudo, Minggu (25/11/2019).
Sang ibu, Gusti Kanjeng Ratu (GKR) Bendara, yang merupakan putri kelima sekaligus bungsu Sultan HB X dan GKR Hemas, kemudian mengunggah empat foto prosesi tedhak siten RM Radityo ke Instagram.
Pada foto pertama yang ditampilkan, tampak GKR Bendara tersenyum bersama suaminya, Kanjeng Pangeran Haryo (KPH) Yudhonegoro; putri pertama mereka, Raden Ajeng (RA) Nisaka Irdina Yudonegoro; dan RM Radityo.
"Selesai sudah acara Tedhak Siten anakku RM Radityo Mandhala Yudo," tulis GKR Bendara.
Baca Juga:Tiga Kementerian Sosialisasi Aturan IMEI di Roxy Mas
Wakil Penghageng I Kawedanan Hageng Punokawan Nitya Budaya Keraton Yogyakarta ini juga menceritakan, saat masuk ke dalam sangkar, di antara ukulele, buku, raket, dan barang-barang yang lain, putranya memilih wayang.
Ia pun berharap, RM Radityo akan tumbuh sebagai pribadi yang selalu mencintai budaya daerah asalnya.
"Dari sekian banyak barang yang ada di dalam sangkar, dia memilih WAYANG. Semoga anakku kelak saat dewasa dapat mencintai budaya asal-usulnya," ungkap GKR Bendara.
Selain GKR Bendara, GKR Hemas juga menyampaikan rasa syukur atas dilaksanakannya upacara adat Jawa yang menandakan masa-masa awal sang cucu menginjakkan kaki ke tanah.
Dalam akun resmi Instagram @gkr_hemas, terdapat delapan foto yang diunggah saat RM Radityo menjalani tedhak siten.
Baca Juga:Demi Anak, Masayu Anastasia Cuti dari Syuting Striping Hingga Akhir Tahun
GKR Hemas pun juga menambahkan doa dan harapan pada keterangan yang menyertai kedelapan foto yang ia unggah.
- 1
- 2