"Ya pokoknya kalau ada kegiatan positif apa bisa nambah pahala, aku bisa ikut, ya ikut aja," imbuhnya.
Salah satu cara yang Putri lakukan untuk mengisi waktu adalah dengan melakukan kegiatan positif semacam membagikan takjil dan sembako. Selain itu, ia juga rutin mengikuti beragam kelas daring yang tersedia gratis serta mengikuti olahraga ringan untuk menjaga kondisi badan.
Putri berpendapat, penting baginya untuk menjaga kesehatan fisik maupun non-fisik. Salah satunya dengan menjalankan ibadah wajib dan sunah. Meskipun beberapa ibadah sunah di masjid dihentikan, seperti salat tarawih dan tadarus Al-Qur'an, hal tersebut tidak menjadi alasan bagi Putri untuk lantas tak menjalankannya; ia tetap melakukan ibadah sunah selama tetap di rumah saja.
Ia mengaku, selama pandemi ini berlangsung, literasi digitalnya makin meningkat. Putri lebih banyak memanfaatkan paltform daring yang ada, terutama situs-situs yang menyediakan pembelajaran online secara gratis. Menurutnya, dewasa ini, konten gratis di sejumlah platform daring memiliki kualitas yang bagus dengan narasumber yang mumpuni.
Baca Juga:Aplikasi Ini Siap Bantu Ledakan Kunjungan Wisata Jogja Pasca Wabah COVID-19
Selanjutnya, Putri berpesan agar rekan-rekannya yang masih harus tinggal di tanah rantau untuk tetap merasa bahagia, menjaga pola makan dan asupan gizi yang diserap, menjaga kebersihan, berolahraga ringan, dan tetap melakukan kegiatan yang positif.