Amien Rais Ingatkan Pemimpin Harus Siap Dikritik Jangan Seperti Fir'aun

Amien Rais menyebut pemimpin Indonesia harus belajar dari apa yang sudah dituliskan di Al Quran.

Galih Priatmojo
Kamis, 30 April 2020 | 15:15 WIB
Amien Rais Ingatkan Pemimpin Harus Siap Dikritik Jangan Seperti Fir'aun
Amien Rais saat berpidato di Rumah Perjuangan Rakyat, Jalan Proklamasi. (Suara.com/Novian)

"Semoga kita semua bisa menjadi pemimpin yang mengayomi yang kita pimpin, dan mau mendengarkan masukan, selama masukan itu membangun," tukasnya.

Amien Rais sendiri belakangan ini ramai jadi perhatian lantaran aksinya melakukan gugatan atas Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) No 1/2020 yang lebih dikenal dengan Perpu Covid-19.

Bersama mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah, Din Syamsuddin dan Guru Besar Ekonomi UI, Sri Edi Swasono, Amien Rais mengajukan gugatan uji materiil Perppu Covid-19 tersebut ke Mahkamah Konstitusi.

Setidaknya ada enam pasal yang digugat karena dianggap berpotensi bertentanga dengan aturan di atasnya. Tak hanya itu, terbitnya Perppu tersebut juga berpotensi menimbulkan disharmonisasi dengan undang-undang lainnya.

Baca Juga:Daop 6 Jogja Minta Pembatalan Tiket Kereta Dilakukan Melalui KAI Access

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini