Kelima, ia menyerukan kepada anggota Gerakan Buruh Bersama Rakyat [Gebrak] untuk melakukan pemasangan spanduk berisi penolakan terhadap Omnibus Law di sejumlah tempat publik.
Keenam, ia menyerukan persatuan di antara Gerakan buruh, petani, rakyat miskin, mahasiswa, perempuan, dan masyarakat.
Jika tak ada aral, Fajar dkk akan tiba di Jakarta pada Selasa (14/7/2020) mendatang. Setelah itu mereka akan bergabung bersama kawan lainnya dengan membawa keenam tuntutan tadi saat Sidang Paripurna pengesahan Omnibus Law, Kamis (16/7/2020).
Baca Juga:Karst Tubing Sedayu: Wisata Air di Pinggiran Kota Jogja