"Jika di dekat sungai, ketika warga peduli dan berkomitmen untuk saling menjaga sungai dari sampah, kami sediakan jaring. Bahkan jika suatu daerah misalnya tidak ada tempat sampah, saya beri gerobak sampah," terang Dibya.
Ia mengaku masalah sampah akan menjadi persoalan yang butuh waktu untuk menyelesaikan. Kendati demikian inisiatif dan kepedulian masyarakat sekitar adalah hal utama untuk meminimalisasikannya.