Disinggung Soal Minta Maaf ke Nikita Mirzani, Ini Jawaban Ustaz Maaher

Mendengar pertanyaan itu, Ustaz Maaher justru terheran-heran. Bahkan, dia bertanya balik kepada pemandu acara, kira-kira kalimat kasar mana yang dia ucapkan.

Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana
Selasa, 17 November 2020 | 08:29 WIB
Disinggung Soal Minta Maaf ke Nikita Mirzani, Ini Jawaban Ustaz Maaher
Nikita Mirzani dan Ustaz Maaher At-Thuwailibi. [Instagram]

SuaraJogja.id - Perseteruan antara Ustaz Maaher At-Thuawailibi dengan aktris Nikita Mirzani hingga kini masih menjadi perbincangan hangat di tengah masyarajat.

Dalam program Kabar Petang yang ditayangkan tvOne pada Senin (16/11/2020), ia pun disinggung soal niat meminta maaf karena telah mengolok-olok Nikita Mirzani dengan kata-kata kasar.

“Ada pihak di luar sana yang menilai bahwa apa yang Ustaz ucapkan itu terlalu kasar. Apakah kalau ada pihak yang meminta Ustaz meminta maaf terkait ucapan itu, Ustaz akan meminta maaf atau tidak?” tanya pemandu acara kepada Ustaz Maaher, seperti dilansir Hops.id -- jaringan Suara.com.

Mendengar pertanyaan itu, Ustaz Maaher justru terheran-heran. Bahkan, dia bertanya balik kepada pemandu acara, kira-kira kalimat kasar mana yang dia ucapkan. Dia mengaku, selama ini tak pernah melontarkan perkataan kasar kepada Nikita Mirzani.

Baca Juga:Anak Nikita Mirzani Ketakutan Mau Diserbu Ribuah Laskar Pembela Ulama

“Kita tak bisa menyebutkan itu [kata-kata kasar] karena kita sedang on air, tapi kita dan masyarakat di luar sana sudah bisa mengetahui tentang ucapan-ucapan kasar tersebut,” tegas pemandu acara lagi.

Barulah pada kesempatan itu, Ustaz Maaher buka suara. Pria yang acap mengenakan gamis putih tersebut tak menyesali ucapannya dan menilai bahwa Nikita Mirzani pantas mendapatkannya.

“Balasan sesuai dengan perbuatan. Imam Syafi’i pernah mengatakan, sombong kepada orang yang sombong itu bagian dari sedekah. Jadi, untuk menghadapi orang-orang keras kepala, orang yang melakukan tindakan ngawur, sulit digunakan cara-cara halus,” kata Ustaz Maaher.

“Tapi harus sedikit disikapi dengan tegas, keras, atau bahkan mungkin kasar. Supaya ada efek jera kepada yang bersangkutan untuk tidak mengulangi perbuatan itu lagi. Kenapa? Karena saya sebagai putra Indonesia yang cinta NKRI, tidak rela jika ulama kami, imam besar kami, orang baik dan saleh dicederai,” lanjutnya.

Sebelumnya diketahui, Ustaz Maaher tak terima dengan pernyataan Nikita Mirzani yang disebut-sebut merendahkan pimpinan FPI Habib Rizieq Shihab dengan sebutan "tukang obat".

Baca Juga:Jika Bertemu, Nikita Mirzani Ingin Adu Jotos dengan Ustaz Maaher

Ustaz Maaher pun marah dan membuat video singkat yang berisikan ancaman terhadap Nikita Mirzani dengan disertai kata-kata kasar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini