SuaraJogja.id - Choky Sitohang baru-baru ini mencuri perhatian netizen saat memberi ucapan ulang tahun kepada ibu mertua yang beda agama.
Choky Sitohang diketahui mengunggah foto kebersamaan dengan sang istri, Melissa Aryani Anshori dan ibu mertuanya. Dalam foto tersebut menampilkan Choky mengenakan peci di samping ibu mertua dan istrinya yang berhijab. Aktor 39 tahun itu mengucapkan selamat ulang tahun kepada ibu mertuanya dengan kalimat penuh haru.
“Selamat puja usia mama mertuaku sayang. Yang mukanya cantik dan lucu kayak Rebekah, hatinya lembut kayak Elsa dan sayang-perhatiannya maksimal kayak Abbey. Panjang umur dalam kesehatan, kebahagiaan serta kekuatan dari Tuhan Yang Maha Esa yang selalu setia menolong dan menopang Mama,” tulis Choky Sitohang melansir Instagram pada Selasa (17/11/21).
Di unggahan selanjutnya, Choky Sitohang juga membagikan foto kenangan bersama almarhum ayah mertua, Ahmad Isa Anshori. Ia dan keluarga mengaku kangen dengan almarhum yang sudah meninggal lebih dulu pada 18 Agustus 2021. Oleh karena itu, aktor asal Bandung, Jawa Barat tersebut berharap agar ibu mertuanya tetap tabah dan tegar.
Baca Juga:Pernah 5 Tahun Pacara Beda Agama, Brisia Jodie Nyaris Mualaf Ikut Puasa dan Tarawih
“Aku tau kita semua kangen Papa. Apalagi Mama yang setia dampingi beliau sampai garis akhir kehidupannya Agustus lalu. Satu lagi doa kami buat Mama: Kiranya Mama tetap tabah dan tegar menjalani kehidupan dalam penuh makna. We love you, Mama Ndut sayang,” ucapnya.
"keren kalian bang berbeda tapi tetap saling mengasihi," kata ded*****
"Kedua kelg yg berbahagia ini sangat patut menjd teladan kerukunan beragama di Negeri tercinta Republik Indonesia," kata rus******
"Kak choky bnr2 idaman bngt..mghrgai mama mertua slayak mama sndiri..sehat n panjang umur mamanya kak..," tulis bab******
Sebelumnya, istri Choky Sitohang, Melissa Aryani Anshori sempat mengunggah foto kebersamaan dengan keluarganya dan bicara soal indahnya perbedaan.
Baca Juga:Akhirat: A Love Story, Asmara Beda Agama yang Dikemas dalam Dunia Fantasi
“Sehat-sehat ya Ompung Kumis. Papaku Palembang asli tapi dipanggil Ompung sama cucu-cucunya ini, indahnya perbedaan,” tulis Melissa Aryani Anshori di Instagram pada 2019 lalu.
Unggahan itu lantas dikomentari oleh banyak pendapat dari netizen. Ada komentar yang menarik perhatian Chacha, sapaan istri Choky Sitohang. Mereka berkomentar terkait hal yang dilakukan Chacha kepada orang tuanya.
“Aq koq kasian liat ortunya,” ucap netizen.
“Iya sama mbak.. kasihan apa enggak sedih ya karena doa anaknya tidak pernah akan sampai ke orang tuanya,” tutur lainnya.
Istri Choky Sitohang kemudian tak tinggal diam, ia meminta netizen untuk bisa menghormati perbedaan dan tidak menghakimi orang lain. Ibu tiga anak itu juga menyinggung ayat dalam surat Al kafirun dan meminta netizen untuk memahami serta mengamalkan ayat tersebut.
“Kan pemahaman kita beda Mbak. Belajar menghormati orang lain yang beda ya, seperti keluarga saya contohnya. Malu sama Tuhan kalau ngaku beragama tapi tidak bisa menjaga lidah, sibuk menghakimi orang lain. Lakum dinukum waliyadin kan? Nah, lakukan,” pungkas istri Choky Sitohang, Melissa Aryani Anshori.