Dibongkar Arie Kriting, Arya Saloka Pernah Rasakan Kondisi Gabut hingga Bingung Mau Kemana

rahasia Arya Saloka dibongkar Arie Kriting

Galih Priatmojo
Rabu, 24 November 2021 | 19:55 WIB
Dibongkar Arie Kriting, Arya Saloka Pernah Rasakan Kondisi Gabut hingga Bingung Mau Kemana
Potret Quality Time Arya Saloka dan Keluarga. [Instagram/putriannesaloka]

SuaraJogja.id - Sukses memerankan sosok Aldebaran di sinetron Ikatan Cinta membuat nama Arya Saloka kini tengah naik daun. Di tengah popularitasnya, sosok komika Arie Kriting membongkar rahasia Arya Saloka.

Tak banyak yang tahu kalau Arya Saloka hidup bertetangga dengan komika ternama, Arie Kriting. Kesuksesan Arya Saloka saat ini tentu saja mendapat perhatian penuh dari sang komika.

Beberapa waktu lalu, Arie Kriting sempat membongkar tabiat Arya Saloka sepanjang mereka saling mengenal. Hal tersebut diungkap suami Indah Permatasari itu dalam unggahan di Instagram Stories miliknya.

Dikutip dari Herstory.co.id, Arie Kriting rupanya sudah cukup lama tinggal dalam satu komplek bersama Arya Saloka dan Putri Anne. Selayaknya tetangga, tentu mereka saling berinteraksi satu sama lain.

Baca Juga:Dibilang Tua, Reaksi Arie Kriting Bikin Kaget

Arie Kriting menuturkan, ada yang berubah dari Arya Saloka yang kini semakin terkenal lewat perannya dalam sinetron Ikatan Cinta. 

Dalam video singkat yang diunggahnya, Arie Kriting terlihat melemparkan candaan kepada Arya Saloka. Seakan mengenang masa lalu, Arie masih ingat betul momen di mana mereka bingung mau ke mana lantaran tak memiliki kegiatan.

"Gokil. Ada bulan-bulan di mana kami semua itu bertanya-tanya ke mana dan enggak ke mana-mana," ujar Arie Kriting.

Namun, beda halnya dengan kondisi saat ini. Arya Saloka yang berhasil memetik kesuksesan berkat sinetron Ikatan Cinta, sudah begitu sibuk dan jarang terlihat ada di rumah.

 "Sekarang Aldebaran ke mana-mana terus ya, hampir enggak pernah di sini. Keren," tandas Arie.

Baca Juga:Ditanya Kabar Arie Kriting Pindah Agama, Indah Permatasari Bingung Jawabnya?

 Meski sudah jarang bertemu, Arie kriting nampaknya bangga dengan pencapaian suami Putri Anne itu saat ini. Terlebih, belakangan Arya Saloka meraih banyak penghargaan dari ajang bergengsi berkat kerja kerasnya selama ini.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak