Sejauh ini dia sudah membuat lebih dari 100 replika dinosaurus. Adapun replika dinosaurus yang sudah dibuat meliputi Tyrannosaurus Rex, Abelisaurus, Velociraptor, Pteranodon, Spinosaurus, Majungasaurus, Ankylosaurus, Coelophysis, Allosaurus, Dilophosaurus.
Untuk harganya, jelas dia, mulai dijual dari Rp5 juta sampai Rp90 juta tergantung dari bentuk, ukuran, dimensi, gerakannya, dan bahan kulitnya. Hingga kini karyanya sudah terjual ke seluruh Pulau Jawa.
"Sementara pembelinya baru dari Pulau Jawa saja seperti di Jakarta, Bandung, Garut, Magetan, dan Jawa Tengah juga ada," terangnya.
Ihwal proses pembuatan diawali dengan membentuk rangka dari hollow. Kemudian dibuat sistem mekanismenya mulai dari mulut, tangan, hingga ekor yang digerakkan oleh servo.
Baca Juga:Piknik Cantik di Kampung Batik Topeng dan Wayang Desa Wisata Krebet Bantul
![replika dinosaurus. [Rahmat Jiwandono / SuaraJogja.id]](https://media.suara.com/pictures/original/2022/02/01/52833-replika-dinosaurus.jpg)
"Selanjutnya dilapisi pakai sponge lalu dibungkus pakai busa. Lalu dilakukan pengecatan. Untuk satu replika dinosaurus paling enggak memakan waktu sekitar dua minggu," paparnya.
Menurutnya, selama pembuatan replika dinosaurus dia belum menemui kendala yang berarti.
"Tidak ada kendala tapi kami terus berinovasi supaya tahu produk-produk yang dapat diterima masyarakat," ujarnya.
Kemampuannya untuk merancang replika dinosaurus diperoleh dari ayahnya yang seorang pematung sekaligus pelukis. Dari ayahnya Soleh Hamdani, dia belajar anatomi patung.
"Saya belajar banyak dari bapak lalu membuat metode yang orang lain bisa mempelajarinya. Bapak saya dulunya membuat lukisan-lukisan untuk di hotel," katanya.
Baca Juga:Pariwisata Bantul Tetap Buka Jelang Libur Tahun Baru Imlek, Bupati: Bantu Pemulihan Ekonomi
Ke depannya, pihaknya akan menjajal inovasi microcontroller yakni setiap gerakan sudah bisa otomatis tanpa perlu diatur terlebih dahulu. Sampai sekarang untuk bisa menggerakan bagian tubuh replika dinosaurus harus diatur secara manual.