SuaraJogja.id - Televisi merupakan salah satu produk elektronik yang kerap mengalami error atau gangguan. Beruntung di media sosial warganet ini memberikan cara unik untuk menyalakan televisi yang mati akibat error.
Meskipun sudah ada PC, laptop atau smartphone, perangkat TV masih menjadi idola bagi masyarakat. Setiap harinya banyak orang yang menyaksikan sinetron atau siaran berita dari stasiun-stasiun TV Indonesia.
Sayangnya salah satu tantangan yang dihadapi bagi pengguna televisi adalah performa televisi. Seringkali pengguna televisi dibuat kesal karena televisi mengalami kerusakan seperti tidak menampilkan gambar dengan baik, sehingga pengguna tidak bisa mengerti jalan cerita sebuah sinetron atau tayangan berita.
Akan tetapi, bagi mereka yang mengalami masalah serupa jangan khawatir. Sebab ada seorang warganet yang membagikan tutorial mengenai cara ayahnya menyalakan televisi yang mati atau error. Ayah warganet ini bukan teknisi televisi atau memiliki keilmuan di bidang perakitan TV.
Baca Juga:Cek Suhu Tubuh Saat Masuk Mal, Kelakuan Pria Ini Bikin Malu
Meski demikian ia memiliki cara yang cenderung praktis dan mudah dilakukan. Seperti di dalam video yang diunggah @majeliscantik warganet ini kerap memukul bagian kiri TV saat TV mati. Caranya memang kasar dan terkesan dapat merusak TV.
Namun, cara tersebut tergolong berhasil karena setiap dipukul siaran TV kembali normal sehingga bisa ditonton dengan baik. Hanya saja, suara pukulan ke TV bisa disalahpahami oleh tetangga yang mendengarkannya.
“Teruntuk tetanggaku, maafin kalau setiap hari di rumahku ada suara mukul-mukul yang ganggu,” tulis warganet di penjelasan videonya.
Video cara menyalakan televisi yang error ini pun sukses mendapatkan tanggapan dari warganet. Banyak yang merasa seperti nostalgia karena sering memukul-mukul televisi supaya bisa menyala dengan normal.
“Dulu TV kita juga pernah kaya gini. Dipukul dulu baru bagus hehehe,” ujar warganet.
Baca Juga:Dikira Dapat Rp 100.000, Trik Amplop THR Ini Bikin Ngakak
“TV-nya harus dipukul dulu baru jinak ya?” canda warganet.
“Ya Allah itu sama kaya TV aku. Tiap nonton TV kalau gak muncul gambar biasanya digetok sama ayahku hehehe,” jelas warganet.
“TV-nya bukan layar touchscreen, tetapi layar gebuk wkwkw,” tutur warganet.
Video tutorial menyalakan televisi dengan cara unik ini pun mendapatkan 174 ribu likes, dan 1.729 komentar dari warganet.
Kontributor : Dinar Oktarini