SuaraJogja.id - Tidak semua handphone cocok digunakan untuk memainkan game dalam waktu lama. Jika spesifikasinya tidak cocok, handphone jadi mudah naik suhunya. Saat dipegang rasanya pun panas dan bisa jadi berbahaya.
Untuk mengatasi hal tersebut, tampaknya pria ini punya solusi lain. Dalam video yang dibagikan oleh @syfazkia di TikTok, terlihat suaminya memakai kompres untuk mengatasi masalah tersebut.
Bukan kompres manual. Sang suami memakai kompres siap pakai dalam kemasan yang biasa dipakaikan ke anak balita. Dengan cepat sang suami membuka bahan kompres tersebut lalu menempelkannya di punggung handphone tempat baterai berada.
Warganet ikut menertawakan ide unik sang suami tersebut di kolom komentar. Beberapa warganet juga penasaran, apakah metode tersebut benar-benar ada efeknya. Lalu, apakah aman jika kompres yang lembab seperti itu ditempelkan ke handphone.
“Biar nggak demam,” tulis @adityapanduwinata.
“Iya biar semangat rank nya,” balas @syfazkia.
“Aku juga gitu bang, habis dipake simpen dikulkas biar bisa dipake lagi,” tambah @wypraa.
“Ngefek nggak sih bang?? serius nanya penasaran,” tanya @eddz911 yang ingin tahu hasilnya.
“Itu beneran ngaruh, aku kalau ngevideo durasi panjang ke mirrorless, tak kasih itu, biar ngga cepet overheat,” tulis @ojik_11 menjawab pertanyaan tersebut.
“Maap ngakak, mana hp kita sama, berasa baru main atau nonton yutub bentar tapi hp udh panas kek mo meledak,” tulis @luxadamh.
“Owhh kukira hanya manusia aja yang demam hp pun juga, patut dicoba,” @_.saitamaa._.
“Aku juga gitu, ketika hp mulai panas, hp nya saya rendam,” tulis @syaqillaaaaaaaa.
“Pernah nyoba main didalam kulkas nggak bang?,” tanya @sililby sambil bercanda.
Kontributor : gabrella seilatuw