Pemerintah Bantu Pengrajin Limbah Jagung di Desa Widosari

Sandiaga ke Desa Widosari pada Sabtu (2/7/2022) dalam rangka program Anugerah Desa Wisata Indonesia 2022.

Siswanto | Muhammad Yasir
Minggu, 03 Juli 2022 | 07:41 WIB
Pemerintah Bantu Pengrajin Limbah Jagung di Desa Widosari
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno memberi bantuan kepada pengrajin limbah jagung, Ade Kurniawan (21). [Dok. Kemenparekraf]

SuaraJogja.id - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengunjungi Desa Widosari, Kulon Progo, dan memberikan bantuan kepada pengrajin limbah jagung, Ade Kurniawan (21).

Kerajinan yang dibuat Ade dinilai memberikan inspirasi kepada masyarakat.

Sandiaga ke Desa Widosari pada Sabtu (2/7/2022) dalam rangka program Anugerah Desa Wisata Indonesia 2022.

Sandiaga mengapresiasi Ade dan dia menyebut "produk-produknya menurut saya punya keunikan tersendiri."

Baca Juga:Wow! Kemenparekraf Siapkan Solo Masuk Jaringan Kota Kreatif UNESCO

Bantuan yang diterima Ade berupa mesin bor, gerinda, gergaji hingga amplas. Bantuan ini diharapkan mendorong dia semakin kreatif memproduksi kerajinan dari limbah jagung.

Sandiaga menunjukkan hasil karya Ade berupa lukisan wajah Sandiaga yang terbuat dari limbah jagung.

Sandiaga berharap semakin banyak orang yang terinspirasi dari hasil karya Ade.

"Nanti kita jadikan sebagai sebuah inspirasi yang bermanfaat bagi anak-anak muda. Dibikinin juga tuh lukisan saya. Mirip juga, dari jagung juga ya," katanya dalam rilis.

Baca Juga:Musim Libur Sekolah Jogja Macet, Kepala Dispar DIY: Geliat Ekonomi Mulai Terlihat

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini