Tentang Proses Naturalisasi Jordi Amat, Shin Tae-yong Pastikan Tetap Lanjut

Shin Tae-yong memastikan proses naturalisasi Jordi Amat tetap berlanjut usai sempat ada kontroversi usai kepindahannya ke Johor Darul Ta'zim.

Galih Priatmojo
Senin, 04 Juli 2022 | 20:51 WIB
Tentang Proses Naturalisasi Jordi Amat, Shin Tae-yong Pastikan Tetap Lanjut
Tentang Proses Naturalisasi Jordi Amat, Shin Tae-yong Pastikan Tetap Lanjut/Twitter @garagarabola_

SuaraJogja.id - Teka-teki mengenai proses naturalasasi Jordi Amat pasca kepindahannya ke klub raksasa Liga Super Malaysia, Johor Darul Ta'zim, terjawab sudah.

Dilansir dari laman resmi PSSI, disebutkan jika Shin Tae-yong dan PSSI tetap memutuskan untuk melanjutkan proses naturalisasi untuk calon pemain naturalisasi Jordi Amat.

Seperti yang telah dilaporkan, jika Shin Tae-yong menulis langsung surat yang ditujukan kepada Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan untuk melanjutkan proses naturalisasi itu.

"Setelah kami diskusikan kembali, saya dan @PSSI tetap melanjutkan proses naturalisasi Jordi Amat, sesuai arahan Coach Shin Tae-Yong. Meski Jordi sudah tergabung dengan salah satu klub sepak bola di Malaysia, talenta dia tetap dibutuhkan untuk menambah kekuatan di lini belakang," tulis Mochamad Iriawan di akun Twitter pribadinya @iriawan84.

Baca Juga:Ketua Umum PSSI soal Naturalisasi Jordi Amat: Tetap Dilanjutkan Sesuai Arahan Shin Tae-yong

Yunus Nusi selaku Sekretaris Jenderal PSSI menjelaskan jika per tanggal 30 Juni 2022 Shin Tae-yong menulis surat yang berisikan tentang permintaan pelatih asal Korea Selatan tersebut untuk tetap melanjutkan proses naturalisasi Jordi Amat meski memutuskan untuk bergabung dengan Johor Darul Ta'zim.

“ Ya STY menulis surat pada tanggal 30 Juni 2022. Intinya proses naturalisasi diminta dilanjutkan. Kami sebagai federasi dan tentu arahan dari ketua umum akan melanjutkan. Karena naturalisasi 3 pemain senior termasuk Jordi adalah keinginan STY. PSSI akan mendukung semua keinginan pelatih termasuk melakukan pemusatan latihan di mana pun,” kata Yunus Nusi.

Seperti yang telah diketahui bersama, kepindahan Jordi Amat ke Johor Darul Ta'zim sempat tuai pro kontra di kalangan pecinta sepak bola tanah air, bahkan tidak tanggung-tanggung Ketua Komisi X DPR RI ikut bersuara dan berharap agar proses naturalisasi Jordi Amat dibatalkan.

Yunus Nusi menambahkan jika PSSI dan Shin Tae-yong berharap proses naturalisasi Jordi Amat segera selesai. Karena tenaganya untuk menambah kekuatan lini belakang Timnas Indonesia sangat dibutuhkan.

"PSSI dan STY berharap proses naturalisasi segera rampung. Jordi dibutuhkan untuk menambahkan kekuatan di lini belakang. Selain itu juga masih ada Sandy Walsh dan Shayne Pattinama yang juga masih dalam proses naturalisasi,’’ imbuh Yunus.

Baca Juga:Shin Tae-yong Mata-matai Thailand U-19, Salvador Garcia Beri Tanggapan Santai

Keputusan Shin Tae-yong untuk melanjutkan proses naturalisasi Jordi Amat meski bergabung dengan Johor Dalu Ta'zim menurut beberapa netizan merupakan keputusan yang bijak dan tidak bisa diganggu gugat.

Kontributor: Moh. Afaf El Kurniawan

Sumber: https://www.instagram.com/p/CfjNMS7vMeu/?utm_source=ig_web_copy_link 

https://twitter.com/search?q=jordi%20amat&src=typed_query&f=image 

Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak