Blak-blakan Operasi Payudara, Nora Alexandra Ngakak Lihat Respons Vincent dan Desta

"Kalau aku, wajah asli ya, Kak. Yang enggak asli itu bagian dada," jelas Nora Alexandra sambil mengangkat kedua tangannya di samping dada.

Eleonora PEW
Minggu, 10 Juli 2022 | 17:12 WIB
Blak-blakan Operasi Payudara, Nora Alexandra Ngakak Lihat Respons Vincent dan Desta
Potret Nora Alexandra Berlatih Menembak(Instagram/@ncdpapl)

"Kalau aku, wajah asli ya, Kak. Yang enggak asli itu bagian dada," jelas Nora Alexandra sambil mengangkat kedua tangannya di samping dada.

Seketika suasana studio hening, dan kamera menyorot Desta, yang tertunduk, lalu melipat kedua bibirnya ke dalam, kemudian berkata, "Em... saya menyesal."

Tawa Hesti dan Enzy pun meledak menyaksikan raut wajah Desta, yang menurut mereka menunjukkan salah tingkah alias salting.

"Enggak ada masalah," seru Hesti.

Baca Juga:Nora Alexandra Ngaku Tubuh Bagian Dadanya Tidak Asli, Reaksi Vincent dan Desta Jadi Sorotan

"Iya, salting aja dia," tambah Enzy.

Bahkan tak hanya Desta, Vincent pun juga tampaknya terkejut sampai bingung harus memberi respons seperti apa pada penjelasan Nora Alexandra.

"Bingung aja gitu, responsnya gimana. Kok melotot sih, Vincent?" kata Desta.

"AC-nya dingin," gurau Vincent, menjawab pertanyaan Desta.

Saat sorotan kamera didekatkan pada wajah Vincent, terlihat ayah tiga anak itu membuat ekspresi yang tak kalah kocak dari Desta. Matanya melotot ke kamera, lalu melirik ke kiri dan kanan, dengan bibir yang tertutup rapat menahan tawa.

Baca Juga:Dituding Pacari Berondong Pengganti Jerinx SID, Nora Alexandra Langsung Emosi

"Mukanya, mukanya," seru Desta, tertawa bersama Hesti dan Enzy, juga Nora sang bintang tamu, yang terbahak-bahak menutupi mulutnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak