Ridwan Kamil Ikut Citayam Fashion Week, Gaya Kecenya Bikin Emak-emak Resah

Aksi Ridwan Kamil yang menjajal catwalk di Citayam Fashion Week curi perhatian.

Muhammad Ilham Baktora
Kamis, 21 Juli 2022 | 15:05 WIB
Ridwan Kamil Ikut Citayam Fashion Week, Gaya Kecenya Bikin Emak-emak Resah
Tangkapan layar Gubernr Jawa Barat yang bergaya bak model di Citayam Fashion Week, Jakarta Pusat. (Instagram/@insta_julid)

SuaraJogja.id - Fenomena Citayam Fashion Week memang sedang ramai-ramainya, dari hanya tempat nongkrong dan adu outfit hingga catwalk layaknya fashion show sungguhan ala remaja SCBD (Sudirman, Citayam, Bojonggede, Depok) yang menarik perhatian dari berbagai kalangan.

Bahkan banyak dari public figure yang tertarik dan ikut mencoba catwalk atau berjalan bak model fashion show di Kawasan tersebut. Kini Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang tak mau kalah ingin merasakan fenomena Citayam Fashion Week di Dukuh Atas, Jakarta Pusat ini.

Orang nomor satu di Jawa Barat ini mencoba catwalk di Citayam Fashion Week dengan diiringi para abang-abang ojek online. Seperti yang terlihat pada unggahan akun Instagram @insta_julid pada Rabu (20/7/2022).

Dalam unggahan tersebut terlihat Ridwan Kamil yang mengenakan setelan jas dan topi berwarna khaki, dengan kaos putih, tak hanya itu ia juga menenteng tas kulit berwarna cokelat layaknya para remaja yang sedang beradu outfit di Citayam Fashion Week.

Baca Juga:Soal Domisili Remaja Citayam Fashion Week, Idris: Tidak Ada Warga Depok

Ridwan Kamil melakukan catwalk layaknya seorang model dengan diiringi abang-abang ojol di belakangnya. Dia terlihat begitu piawainya Ridwan Kamil bak model sungguhan saat berjalan melintasi zebra cross di Dukuh Atas, Jakarta Pusat itu.

Dalam unggahan itu juga Ridwan Kamil yang membuat slogan bersama para driver ojek online dan petugas kebersihan Kawasan tersebut.

Siapa Kita?” ucap Ridwan Kamil.

Model Dunia,” jawab para driver ojek online.

Model Ibu Kota,” jawab para petugas kebersihan.

Baca Juga:Konten Kreator yang Joget India di Citayam Fashion Week, 5 Sumber Kekayaan Lina Mukherjee

Aksi Ridwan Kamil yang penuh pesona dan ditemani para driver ojek online pun berhasil menyita perhatian warga sekitar yang tengah asyik nongkorong di Kawasan Sudirman.

Banyak pula dari netizen yang melongo dan kepincut melihat aksi dari istri Atalia Praratya ini saat bergaya bak model yang terlihat begitu mempesona. Beragam reaksi dari netizen pun membanjiri kolom komentar unggahan tersebut.

Mantap pak RK makin meresahkan emak - emak,” tulis netizen.

Makin-makin yaaa pak RK, bu atalia beruntung banget,” ucap netizen.

Sangat meresahkan min, duh pak RK makin keluar aja tuh kharisma nya, keren tau,” komentar netizen.

Tonton di sini videonya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak