Truk Terjungkal di Bukit Bego Jalan Dlingo-Imogiri, 3 Orang Dilarikan ke Rumah Sakit

Truk tersebut melaju dari Dlingo menuju Imogiri

Galih Priatmojo | Wahyu Turi Krisanti
Senin, 01 Agustus 2022 | 17:40 WIB
Truk Terjungkal di Bukit Bego Jalan Dlingo-Imogiri, 3 Orang Dilarikan ke Rumah Sakit
Truk Terjungkal di jurang Bukit Bego Jalan Dlingo-Imogiri, Senin (1/8/2022). [Wahyu Turi Krisanti / SuaraJogja.id]

SuaraJogja.id - Sebuah truk yang mengangkut media tanam terjungkal di jurang Bukit Bego Jalan Dlingo-Imogiri. Akibat kecelakaan tersebut 3 orang yang merupakan sopir dan 2 penumpang dilarikan ke rumah sakit.

"Berdasarkan saksi mata, pengemudi beserta dua orang penumpangnya telah dievakuasi ke rumah sakit terdekat. Mereka kini di rumah sakit Nur Hidayah Jetis," kata Kapolsek Imogiri Kompol Sumanto di lokasi kejadian, Senin (1/8/2022).

Sumanto mengatakan bahwa pihaknya belum mengetahui secara detail kecelakaan tersebut, hingga kini pemeriksaan kepada saksi dan korban masih dilakukan.

Sumanto memaparkan bahwa sekitar pukul 13.00 WIB Polsek Imogiri mendapatkan laporan dari warga adanya sebuah truk yang terguling di jurang dan langsung mendatangi TKP. Sesampainya di TKP Sumanto mendapatkan truk sudah dalam keadaan kosong tanpa penumpang maupun pengemudi.

Baca Juga:Verrel Bramasta Kecelakaan, Dapat 20 Jahitan di Kening

Sumanto memaparkan berdasarkan informasi saksi mata kendaraan Nopol AB 8925 FD yang beralamatkan Kapanewon Ponjong Kabupaten Bantul tersebut melaju dari Dlingo menuju Imogiri. Saat tiba di lokasi dengan kondisi jalan yang menurun dan menikung diduga rem trung mengalami blong hingga pengemudi tidak dapat mengendalikan kendaraan.

"Truk tersebut melaju tak terkendali menghajar tumpukan ban di kiri jalan dan menabrak 4 tiang telepon," papar Sumanto.

Kemudian truk tersebut terbalik dengan kabin ringsek dan laju kendaraan terhenti karena tersangkut bambu-bambu di kedalaman 2 meter. Polsek Imogiri tengah menyelidiki dan belum mengetahui penyebab kecelakaan tersebut. Hingga saat ini evakuasi pada truk tersebut sedang dilakukan.

Identitas korban

Kapolsek Imogiri Kompol Sumanto mengatakan berdasarkan keterangan warga salah satu dari korban masih dalam keadaan sadar saat kecelakaan tersebut terjadi dan membantu 2 orang lainnya untuk keluar dari kabin truk yang ringsek. Berhasil keluar, ketiganya kemudian dilarikan ke rumah sakit oleh kendaraan yang melintas.

Baca Juga:Pemotor Kecelakaan di Ngawi, Barang Berharga Malah Dijarah Orang Tak Dikenal

Kanit Gakkum Satlantas Polres Bantul Iptu Maryono memaparkan identitas ketiga korban dan kendaraan dalam kecelakaan tunggal tersebut. Truk Mitsubishi dengan Nopol AB 8925 FD tersebut dikemudikam oleh Wasgiyanto (33) warga Kerjo I Rt. 04 Genjahan, Ponjong, Kabupaten Gunungkidul.

"Pengemudi mengalami luka kepala sobek dibawa ke rumah sakit Nurhidayah Blawong Bantul," kata Maryono.

Sementara dua korban lain yang merupakan penumpang yaitu Margiyanto (28) dan Didik Rahmat Saleh (42) juga mengalami luka robek di kepala dan dilarikan ke Rumah Sakit Nurhidayah Blawong. Keduanya sama-sama beralamatkan Ponjong, Kabupaten Bantul.

"Truk tersebut mengalami body ringsek dam kerugian sekitar Rp10 juta," tambahnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak