SuaraJogja.id - Festival Generasi Happy digelar oleh Tri di Yogyakarta tepatnya di Stadion Maguwoharjo pada Minggu (20/11/2022) setelah sebelumnya sukses diselenggarakan di kota Makassar dan Bandung.
Perhelatan ini dimeriahkan oleh pertunjukan spektakuler dari Ziva Magnolya, RAN, Endank Soekamti, dan Ngatmombilung, diikuti gelak tawa di panggung bersama Yusril Fahriza dan Candra Mukti.
Selain itu presenter kenamaan Najwa Shihab juga turut hadir dengan gelaran talkshow Mata Najwa yang bertajuk 'Profesi Masa Depan' bersama BTR Alice, Kevin Aluwi, dan Erix Soekamti.
Sesuai dengan sasarannya, venue berlangsungnya Generasi Happy ini dipadati ribuan muda-mudi untuk menikmati pertunjukan.
SVP - Head of Brand Marketing & Communications Tri, Galuh Neftita mengatakan, selain untuk menghibur Gen Z Yogyakarta, Generasi Happy juga memiliki tujuan untuk mengajak anak muda Indonesia untuk memiliki pemahaman lebih terkait pentingnya literasi digital, dan mengajak mereka agar bisa memaksimalkan dunia digital secara positif dan kreatif.
"Terkenal sebagai kota pelajar, kami ingin mengajak generasi muda di Yogyakarta untuk menjadi bagian dari Generasi Happy, dan bersama-sama menciptakan ekosistem digital yang positif. Melalui program ini, kami juga memberikan dukungan nyata bagi Gen Z untuk mengembangkan bakat dan membuka peluang di dunia digital yang tentunya didukung dengan rangkaian produk Happy untuk menunjang kebutuhan digital mereka sehari-hari," kata Galuh Neftita, Minggu (20/11/2022).