Hidden Gem Baru di Jogja, Tempat Makan Ini Usung Konsep Al Fresco Tropical Garden

SASMAKA Dining & Cafe menjadi destinasi baru di Yogyakarta berkonsep unik sehingga terlalu sayang dilewatkan.

Rima Sekarani Imamun Nissa
Jum'at, 17 Februari 2023 | 15:32 WIB
Hidden Gem Baru di Jogja, Tempat Makan Ini Usung Konsep Al Fresco Tropical Garden
SASMAKA Dining & Cafe, hidden gem baru di Jogja (Istimewa)

SuaraJogja.id - Ada lagi hidden gem baru di Jogja yang terlalu sayang dilewatkan. Berlokasi di Jalan Raya Ngemplak, Sleman, Yogyakarta, SASMAKA Dining & Cafe membawa konsep daerah Mediterrania yang terdiri atas tiga wilayah dengan kultur berbeda.

Layaknya Bhinneka Tunggal Ika di Indonesia, SASMAKA menyajikan kombinasi menu dari Barat, Asia dan juga Nusantara dengan konsep al fresco atau semi-outdoors serta area indoor yang cukup luas, berkapasitas total 158 kursi.

Arsitektur yang diusung adalah tropical garden dengan elemen kayu dan leather untuk meja dan kursi. Terdapat banyak hiasan tanaman rindang dan asri sehingga membuat SASMAKA menjadi restoran yang teduh dan menenangkan.

SASMAKA melambangkan pesona dan karisma sebuah sosok yang glamor dan diagungkan. Rasanya seperti memasuki taman belakang rumah sang pemilik karena terdapat banyak personal touch yang dicurahkan ke dalam konsep ini. Pengunjung juga bisa menikmati pemandangan Gunung Merapi yang indah.

Baca Juga:5 Restoran Romantis di Jogja, Ajak Pasanganmu ke Sini!

"Kami berharap dengan adanya SASMAKA dapat memuaskan para penikmat kuliner dari seluruh penjuru Indonesia, dan bisa menjadi tempat yang wonderful bagi para pengunjungnya, baik itu dari segi pelayanan, makanan dan minumannya," kata Ronaldo Estrada selaku Direktur Utama, dikutip dari siaran pers, Jumat (17/2/2023).

Konsep yang sederhana menjadi salah satu daya tarik SASMAKA. Sang pemilik, Ellisabeth Susiany, mengaku awalnya hanya ingin membuat usaha yang mendukung bisnis yang sudah ada sebelumnya, yaitu Amora Wedding Venue and MICE.

"Namun akhirnya karena area Jogja ini spesial, kami membangun restoran dengan konsep yang menjual suasana yang asri dengan pemandangan gunung Merapi, dengan harapan disenangi konsumen," tuturnya.

Direktur Operasional SASMAKA Dining & Cafe, Dwi Prasetyo Hadi menambahkan, "Kami melihat banyaknya kemajuan dalam berkarya dan juga banyaknya potensi yang belum terasah di Yogyakarta ini, sehingga membuat kami terpanggil untuk mengembangkan sebuah bisnis yang menjunjung cita rasa, budi daya, dan kultur."

Baca Juga:5 Rekomendasi Hotel Romantis di Jogja, Wajib Dicoba Saat Valentine

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak