SuaraJogja.id - Sebuah dapur rumah makan di kawasan Sleman terbakar pada Jumat (1/9/2023). Dua orang mengalami luka bakar akibat peristiwa ini.
Informasi ini dibenarkan oleh Kapolsek Godean Kompol Suharyanta. Ia menuturkan kebakaran itu terjadi di Dapur Rumah Makan Padang Munggur, yang berada di Jalan Ngapak - Kentheng, Kalurahan Sidoarum, Kapanewon Godean, sekira pukul 07.45 WIB.
"Iya benar sebuah dapur rumah makan terbakar," kata Suharyanta, Jumat siang.
Peristiwa itu berawal ketika para karyawan rumah makan tersebut memulai aktivitas memasak di dapur sekira pukul 07.30 WIB. Saat itu ada empat buah kompor gas yang digunakan untuk memasak.
Baca Juga:Dua Pekan TPA Sarimukti Kebakaran, Warga di Cimahi Kucing-kucingan Buang Sampah Sembarangan
Namun saat itu sekira pukul 07.45 WIB salah satu kompor yang sedangkan digunakan tiba-tiba padam. Salah seorang pegawai yang mengetahui hal tersebut lantas mencoba untuk mengganti karet tabung gas berukuran 3 kg itu.
"Pegawai mencoba mengganti karet di tabung gas 3 kg tersebut, namun saat mengganti tidak berhasil," tuturnya.
Kompor yang belum menyala membuat pegawai itu memutuskan untuk melepas kembali regulator dari tabung gas. Namun sesaat itu juga gas yang keluar dari tabung langsung tersambar api dari kompor sebelah yang masih menyala.
Beruntung api tak sempat membesar dan bisa langsung segera dipadamkan. Kendati demikian sejumlah bahan olahan di dapur tersebut sempat terbakar.
Selain itu dua orang pegawai yang berada di lokasi terkena sambaran api. Sehingga mengalami luka dan harus dilarikan ke rumah sakit untuk perawatan.
Baca Juga:Kebakaran di Durian Payung, Ayah dan Anak Alami Luka Bakar Serius
"Dua korban luka bakar saat ini dirawat di Rumah Sakit PKU Gamping," kata dia.