Membuktikan Tersesat Saat Masuk Wilayah Pogung, Warlok Aja Masih Sering Bingung Saking Rumitnya

Membuktikkan jalur Pogung yang disebut mirip labirin yang membingungkan

Galih Priatmojo
Minggu, 05 November 2023 | 12:39 WIB
Membuktikan Tersesat Saat Masuk Wilayah Pogung, Warlok Aja Masih Sering Bingung Saking Rumitnya
Denah wilayah Pogung yang mirip labirin karena kerap membuat bingung hingga tersesat

SuaraJogja.id - Wilayah Pogung sudah begitu tersohor layaknya labirin yang kerap membuat tersesat. Hal tersebut pun diamini oleh warga setempat Sarjono (65).

Warga Pogung Baru itu mengatakan bahwa memang banyak mahasiswa terutama yang kesulitan menemukan jalan pulang saat masuk ke kawasan Pogung, terutama saat malam hari. 

Bahkan ia mengaku masih kerap kebingungan saat melintas di wilayah Pogung padahal sudah sejak lama tinggal di situ.

"Banyak sih keluhan dari orang-orang sekitar, mahasiswa juga ya. Jangankan mahasiswa, saya sendiri saja kadang suka bingung kalau malam-malam jalan pada diportal semua", ujar Sarjono. 

Baca Juga:Link Live Streaming PSS Sleman vs Bali United, BRI Liga 1 3 November

Salah satu sudut di kawasan Pogung. [Kontributor/Fristian Setiawan]
Salah satu sudut di kawasan Pogung. [Kontributor/Fristian Setiawan]

Driver ojol Bambang (56) juga berulang kali merasakan kebingungan kala masuk ke kawasan Pogung. 

Pria yang lahir di Bangka Belitung ini mengaku sudah sejak SMA hidup di Yogyakarta. Namun baru mulai menjadi sopir ojek online sejak 2016. 

Sejak saat itu juga Bambang sering masuk ke wilayah Pogung. Awal-awal Bambang menjadi sopir ojek di daerah Pogung, ia mengaku kesulitan menemukan tujuan rumahnya. 

Terlebih pada saat itu Bambang sedang mendapat orderan jasa mengantar makanan. Masalahnya, ternyata pembeli ini juga sama-sama merupakan mahasiswa baru yang nge kos di kawasan Pogung. 

Jadi, antara sopir dan pembeli sama-sama kebingungan. Untungnya Bambang saat itu berhasil menanyakan alamat yang ia tuju ke sopir ojek lain yang kebetulan berada di sekitar kawasan Pogung. 

Baca Juga:Pengamat Sepak Bola Sorot Panpel Persib dan Persija karena Larang Bendera Palestina

Salah satu sudut di kawasan Pogung. [Kontributor/Fristian Setiawan]
Salah satu sudut di kawasan Pogung. [Kontributor/Fristian Setiawan]

"yang bikin bingung selain karena alamatnya kurang jelas juga di kawasan itu kan banyak gang jalannya tembus-tembus tapi ya ada juga yang buntu", ucap Bambang.

Tim SuaraJogja pun coba membuktikan bagaimana rumitnya jalur di Pogung.

Benar saja, jalan berkelok dan banyak yang buntu sangat menyulitkan tim SuaraJogja saat hendak menelusuri lebih jauh kawasan Pogung ini. 

Kontributor: Fristian Setiawan

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak