SuaraJogja.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali menghabiskan akhir pekannya di DI Yogyakarta pada akhir Januari 2024 ini. Orang nomor satu di Indonesia ini diagendakan akan singgah lama di Kota Gudeg hingga Rabu (31/1/2024) mendatang.
Kedatangan Jokowi ke Jogja sudah tersiar sejak Sabtu (28/1/2024) kemarin. Sederet aktivitas yang ia lakukan tak jauh dari atensi besar masyarakat. Berikut kegiatan Presiden Jokowi setibanya di Kota Jogja.
1. Bermain Bola di Lapangan Gamplong
Tiba di Jogja, Jokowi ikut meramaikan pertandingan sepak bola anak-anak di Lapangan Gamplong, Moyudan, Sleman, Sabtu (27/1/2024) sore WIB.
Baca Juga:Bersepeda dari Gedung Agung ke Wijilan, Jokowi Sarapan Gudeg Bareng AHY
Meski saat itu cuaca hujan, ayah dari Gibran Rakabuming Raka ini ikut meraimakan permainan. Jokowi sempat menjadi kiper dalam pertandingan tersebut.
Di sisi lain, alasan Jokowi bermain bola juga ikut memberi dukungan kepada Timnas Indonesia yang akan berhadapan dengan Australia di babak 16 besar Piala Asia 2023 yang dihelat di Qatar.
"Kita ingin memberi semangat ke masyarakat. Kita ada pertandingan antara Indonesia dengan Australia, kita berharap mendapatkan poin dari sana sehingga bisa melaju ke babak berikutnya," katanya.
Mengenakan jersey merah Timnas Indonesia dan berposisi sebagai kiper, mantan Wali Kota Solo ini kebobolan dua gol.
2. Berkunjung ke Mall
Setelah basah kuyup bermain bola di Lapangan Gamplong, Jokowi sempat berkunjung ke mall Ambarrukmo Plaza Yogyakarta, malam harinya.
Tak hanya sendiri, Jokowi ditemani Kaesang Pangarep dan istri, Erina Gudono. Kedatangan Jokowi ke mall tersebut menyita perhatian masyarakat yang juga sedang berlibur.
Tak sedikir masyarakat yang meminta swafoto bersama Jokowi.
3. Bersepeda
Agenda pada Minggu (28/1/2024) pagi, Jokowi berolahraga dengan bersepeda. Berangkat dari Dari Istana Negara Gedung Agung Yogyakarta pukul 07.00 WIB, Jokowi bersepeda tak hanya sendiri. Ia ditemani Ketum Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Jokowi bersama AHY bersepeda dari Gedung Agung Yogyakarta ke rumah makan Gudeg Yu Djum.
4. Sarapan Gudeg
Lelah bersepeda, ayah Kaesang Pangarep ini pun menyantap sarapan pagi di rumah makan Gudeg Yu Djum, Kota Jogja.
Tak hanya santap sarapan pagi, setelah selesai sekitar pukul 08.00 WIB, Jokowi tak lupa membagi-bagikan bingkisan berupa kaos kepada masyarakat dan pelanggan yang makan di warung makan setempat.
5. Sowan ke Raja Keraton Yogyakarta
Jokowi juga berkunjung ke Keraton Kilen untuk menemui Raja Keraton, Sri Sultan HB X. Agenda tersebut juga rangkaian dirinya berada di Kota Pelajar yang dijadwalkan akan tinggal cukup lama hingga Rabu pekan depan.
Menantu Sri Sultan HB X, KPH Notonegoro mengungkapkan bahwa kedatang Jokowi ke Keraton hanya untuk sekadar bertemu.
"Memang sudah hal biasa kalau beliu [Jokowi] di Jogja karena ada waktu, bersilaturahmi kepada Ngarsa Dalem begitu. Tadi bertemu berdua saja kurang lebih satu jam, pertemuan tertutup, jadi kami juga tidak tahu apa yang dibicarakan," ujar dia.
Dalam pertemuan, lanjut Notonegoro tidak ada hal yang khusus, karena Presiden Jokowi dan Raja Jogja juga sering menyempatkan waktu untuk bertemu ketika sama-sama berada di Jogja.