SuaraJogja.id - Pembangunan fasilitas penunjang keberadaan Bandara Yogyakarta International Airport (YIA) dipastikan bakal melalui Desa Glagah Kecamatan Temon Kabupaten Kulon Progo Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Rencana tersebut dibenarkan Kelapa Desa Glagah Agus Parmono saat ditemui Suara.com di balai desa pada Senin (8/7/2019). Agus mengatakan di desanya akan dibangun jalur kereta bandara sekaligus jalur penghubung menuju Jalur Jalan Lingkar Selatan (JJLS).
Setidaknya untuk membangun jalur penghubung menuju JJLS tambah Agus, pihaknya akan merelokasi 20 rumah, 6 kompleks pemakaman, dan Pasar Glagah.
"Saya ingin klarifikasi, bahwa di Pasar Glagah mau dibangun jalur penghubung menuju JJLS. Bukan rel," kata Agus.
Baca Juga: Beragam Moda Transportasi Disiapkan Pemerintah ke Bandara YIA
Agus menjelaskan, rencana untuk membuat jalur rel kereta bandara tidak melewati Pasar Glagah. Namun, rel dari Stasiun Kedundang akan melewati padukuhan lain yaitu pedukuhan logede, kepek, macanan, kretek, dan padukuhan Sidorejo.
Imbasnya, sebanyak 11 rumah akan direlokasi karena terletak di trase-trase yang telah di patok. Sementara sisanya, masuk ke dalam lokasi persawahan dari lima dukuh tersebut.
Ia juga menambahkan masyarakat tidak perlu khawatir terutama yang sawahnya terdampak. Karena hanya sebagian kecil dari sawah tersebut yang dibangun trase, sehingga sawahnya masih bisa ditanami. Selain itu banyak tanah kas desa yang dibangunkan jalur trase.
"Jalurnya ya punya warga beserta tanah kas desa. Luasnya imbang lah antara kas desa dengan tanah person. Untuk tanah person, kita akan ganti baik tanahnya maupun tumbuhan yang ada di atas tanah tersebut," kata Agus
"Tanah sawah yang terdampak kecil, masih bisa ditanami. Jadi warga tidak perlu khawatir," tambah Agus
Baca Juga: Cerita Nani, Dua Kali Tergusur Proyek Fasilitas Penunjang Bandara YIA
Sedangkan untuk pembangunan JJLS, Agus memastikan pemerintah masih fokus membangun jalur kereta bandara. Sementara jalur penghubung menuju JJLS akan dikerjakan setelah jalur kereta rampung.
Berita Terkait
-
Jadwal Damri Bandara YIA Lengkap, Cek Jam Keberangkatan dan Tarif Selama Libur Natal dan Tahun Baru 2024
-
AP1 dan INFIA Corp Hadirkan "Hai Dudu", IP Lokal Indonesia Pertama, di Bandara Internasional Yogyakarta
-
Penerbangan Rute Jogja - Thailand Diupayakan Beroperasi Januari 2023
-
AP I Bandara YIA Gelar Pameran Seni di Kawasan Tugu Malioboro Yogyakarta, Ini Tujuannya
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Sirekap di Jogja Sempat Bermasalah, Petugas Tak Bisa Unggah Data TPS
-
KDRT Tinggi di Gamping, Pemkab Sleman Luncurkan Layanan Konseling Keliling
-
Korban Laka Tunggal di DAM Cangkring Bertambah, Ini Identitasnya
-
Turun Dibanding 2020 hingga 10 Persen, KPU Ungkap Alasan Partisipasi Pemilu Berkurang
-
Miris, Pelajar Kelas 10 Sebuah SMK di Gunungkidul Dicabuli Ayah Tirinya Berulang Kali