SuaraJogja.id - Yogyakarta Gamelan Festival kembali dihelat, festival bertaraf internasional ini memasuki tahun ke-24 akan digelar 22-24 Agustus 2019 mendatang. Pre-event pertama Yogya Gamelan Festival (YGF) diselenggarakan Senin, (19/8/2019) petang.
Mengangkat kembali filosopi Jawa, sedulur papat limo pancer. YGF menandai pre-event festival ini dengan Gaung Gamelan serentak dari empat penjuru kota Yogyakarta dan kawasan Nol kilometer sebagai titik tengahnya. Sedulur papat limo pancer yang jika dilihat dari segi bahasa kurang lebih memiliki arti empat saudara dan menjadi lima sebagai pusatnya.
Divisi program YGF Sudaryanto menambahkan, dalam setiap tahun pihaknya selalu mengangkat spirit gamelan sebagai Tema utama. Spirit gamelan yang selalu digali agar tidak luntur dari jiwa para seniman apalagi seniman pelaku gamelan.
"Alangkah baiknya spirit gamelan itu bisa diterapkan di dalam kehidupan sehari-hari karena sangat kental dengan ajaran atau petuah-petuah," papar pria yang juga Master of Gamelan di komunitas gayam 16 ini.
Baca Juga: Yogyakarta Gamelan Festival ke-24 Siap Digelar, Catat Agendanya
"Keutamaan bahwa gamelan itu tidak bisa dimainkan seorang diri, harus saling menghargai, bekerja sama, saling toleransi antar instrumen gamelan dan masih banyak filosofi lain layaklah kita jadikan terapkan dalam kehidupan," jelasnya.
Kelima komunitas gamelan yang memainkan tabuhan serentak adalah Sedyo Manunggal - Pakem, Pradangga Sawokembar - GKJ Sawokembar, Omah Gamelan - Bambanglipuro, Omah Cangkem - Kasihan, dan HMJ Karawitan Institut Seni Indonesia yang tampil di Kawasan Nol kilometer, Yogyakarta.
Ketua Himpunan Mahasiswa Jurusan Karawitan Institut Seni Indonesia Yogyakarta, Agung menyampaikan YGF selalu menjadi pemantik generasi muda yang mencintai budaya, khususnya gamelan.
"Bisa tampil di yogya gamelan festival merupakan sebuah kehormatan bagi komunitas gamelan manapun, apalagi YGF ini merupakan festival internasional yang tiap tahunnya selalu ditunggu," ungkapnya.
Tahun ke-24 YGF mengusung tema New Gamelan, festival internasional ini selalu ingin menciptakan wadah pertemuan pemain dan pecinta gamelan di seluruh dunia. New Gamelan bukan hanya dipandang dari sisi penyajian dengan gaya atau cara baru, melainkan merespon perkembangan tren sekarang yang harus mampu beradaptasi dengan jamannya.
Baca Juga: Eks Mahasiswa Amerika Ini Kawinkan Musik Gamelan dan Rock
Sementara Maryanta, seorang turis asal Polandia yang asik menyaksikan penampilan HMJ Karawitan ISI Yogyakarta di kawasan Nol kilometer mengaku sudah enam kali menyaksikan helatan YGF.
Berita Terkait
-
Sejarah dan Tradisi Prosesi Tabuh Gamelan Sekaten yang Ricuh Hingga Menantu Pakubuwana Dicekik
-
Sejarah Gamelan Sekaten, Tradisi Menyambut Maulid Nabi Muhammad SAW di Keraton Solo
-
Gaung Gamelan Menutup Festival Internasional Yogyakarta Gamelan Festival ke-29
-
Semarak Malam Puncak Yogyakarta Gamelan Festival 2024, Wadah Eksistensi Ribuan Pencinta Gamelan
-
Ladrang Piweling dan Gundhul-gundhul Pacul Menutup Acara Puncak Yogyakarta Gamelan Festival 2024
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
PR Poros Maritim Prabowo: Belajar dari Ketahanan ala Jenderal Soedirman
-
Fokus Isu Anak dan Perempuan, Calon Bupati Sleman Kustini Bahas Pembangunan Nonfisik dengan DPD RI
-
Dari Rumah Sakit Hingga Penggergajian Kayu: Reka Ulang Pengeroyokan Remaja Bantul Ungkap Fakta Mengerikan
-
Ferry Irwandi vs Dukun Santet: Siapa Surasa Wijana Asal Yogyakarta?
-
Terdampak Pandemi, 250 UMKM Jogja Ajukan Hapus Hutang Rp71 Miliar