SuaraJogja.id - Mahasiswa terduga pelaku kekerasan terhadap kucing yang videonya viral di media sosial dipastikan mahasiswa Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga (UIN Suka) Yogyakarta.
Mengetahui tindakan mahasiswa bernama lengkap Ahmad Azam Ibadurrohman itu berpotensi dilaporkan ke kepolisian, UIN Suka menyerahkan seluruh proses ke mekanisme yang berlaku.
Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Suka Muqowim mengatakan, menyikapi video dan informasi yang beredar, kampus sudah mencari informasi yang sekiranya valid dan benar.
Hanya saja, ia menegaskan, apabila memang tindakan yang dilakukan mahasiswa semester V itu benar berbuntut hukum, kampus menyerahkan kepada yang bersangkutan untuk bertanggungjawab secara pribadi.
"Karena tidak ada hubungannya dengan program kampus," tuturnya saat dihubungi pada Kamis (17/10/2019).
Ia menambahkan, buntut tindakan itu harus ditanggung oleh Azzam karena kejadian berlangsung di luar kampus, tepatnya di kampung halamannya.
Perihal status mahasiswa tersebut nantinya, kampus akan tetap berpedoman pada aturan yang berlaku di kampus.
Sebelumnya diberitakan, pada Kamis beredar di media sosial, sebuah video berdurasi 1 menit 22 detik, isi unggahan berisikan dugaan tindakan penyiksaan terhadap kucing. Dari keterangan yang tertulis bahwa kucing berwarna abu putih itu menjadi hewan percobaan yang diminumkan miras jenis Ciu Bekonang.
"Terima kasih. karenamu aku dapat membuat status ini," tulis pengunggah di akhir videonya.
Baca Juga: Viral Video Penyiksaan Kucing, Pelaku Diduga Mahasiswa PTN di Jogja
Pengunggah dalam video diperkirakan melakukan aktivitasnya pada malam hari, diunggah dalam story instagram oleh akun @azzam_cancel yang di dalam feed akun diketahui sebagai pemilik kedai kopi @artcoffee.jogja di Kalasan, Sleman, Yogyakarta.
Video itu memunculkan reaksi dari banyak pihak, salah satunya pegiat Animal Defender Indonesia yang berencana membawanya ke ranah hukum. Dengan mengusung laporan dugaan pelanggaran UU ITE.
Kontributor : Uli Febriarni
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Pengujian Abu Vulkanik Negatif, Operasional Bandara YIA Berjalan Normal
-
Tabrakan Motor dan Pejalan Kaki di Gejayan Sleman, Nenek 72 Tahun Tewas di Lokasi
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Tak Terdampak Erupsi Semeru, Bandara Adisutjipto Pastikan Operasional Tetap Normal
-
AI Anti Boros Belanja Buatan Pelajar Jogja Bikin Geger Asia, Ini Kecanggihannya!