SuaraJogja.id - JogjaROCKarta telah memasuki tahun ketiga pada 2019. Setelah mendatangkan Megadeth pada tahun sebelumnya, kali ini Extreme dan Power Trip yang akan menggebrak panggung JogjaROCKarta Festival 2019 sebagai headliner.
Festival musik rock tahunan ini digelar Rajawali Indonesia pada Minggu (3/11/2019) di Stadion Kridosono, Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Kotabaru, Kecamatan Gondokusuman, Kota Yogyakarta.
Dalam konferensi pers, seluruh personel Extreme -- Nuno Bettencourt (gitar), Gary Cherone (vokal), Pat Badger (bass), dan Kevin Figuerido (drum) -- mengaku sudah tak sabar untuk segera manggung.
"Ini pengalaman kedua kami datang ke Indonesia. Jika tahun lalu sangat crowded, kita harap besok juga akan berlangsung seperti itu," kata Gary Cherone di Bogey's Teras HYATT regency, Yogyakarta, Sabtu (2/11/2019).
Baca Juga: Menanti Kembalinya Kebisingan Distorsi, Musik Rock di Era Digital
Bahkan, band beraliran hard rock asal Amerika Serikat ini juga berjanji akan memberikan special surprise di penampilannya pada Minggu malam, tepatnya pukul 21.15 WIB menurut rundown.
Mereka pun membocorkan, tak lama lagi akan mengeluarkan album baru setelah cukup lama vakum.
"Kami juga baru saja membuat album baru. Kemungkinan akan rilis pada Febuari atau Maret," ucap Gary Cherone.
Selain Extreme dan Power Trip, Rajawali Indonesia selaku promotor juga memberikan kesempatan penuh untuk muda-mudi bertalenta anak bangsa di JogjaROCKarta Festival 2019.
"JogjaROCKarta #3 2019 tidak hanya menjadi wahana untuk menikmati distorsi utuh, namun juga bisa dimanfaatkan sebagai tempat bernostalgia para penggemar setia Extreme dan juga momen perkenalan secara langsung antara masyarakat dengan karya-karya spektakuler dari Power Trip," ungkap CEO Rajawali Indonesia Anas Syahrul Alimi.
Baca Juga: Akhir November, Michael Learn to Rock Gelar Konser di Bali
Beberapa penampil dari dalam negeri yang menghibur para penikmat musik di JogjaROCKarta antara lain Jamrud, Edane, NTRL ft Bimo, ILP, Down For Life, Trojan, juga Tummenggung.
Berita Terkait
Terpopuler
- Mudik Lebaran Berujung Petaka, Honda BR-V Terbakar Gara-Gara Ulang Iseng Bocah
- Persija Jakarta: Kalau Transfer Fee Oke, Rizky Ridho Mau Ya Silahkan
- 3 Pemain Liga Inggris yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Lawan China dan Jepang
- Pemain Kelahiran Jakarta Ini Musim Depan Jadi Lawan Kevin Diks di Bundesliga?
- Infinix Hot 50 vs Redmi 13: Sama-sama Sejutaan Tapi Beda Performa Begini
Pilihan
-
Mees Hilgers Dituduh Pura-pura Cedera, Pengamat Pasang Badan
-
Anthony Elanga, Sang Mantan Hancurkan Manchester United
-
BREAKING NEWS! Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
-
Terungkap! MisteriHilangnya Oksigen di Stadion GBK Saat Timnas Indonesia vs Bahrain
-
Tolak Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Bakal Setim dengan Cristiano Ronaldo
Terkini
-
Kilas Gunungkidul: Kecelakaan Maut Terjadi Selama Libur Lebaran, Seorang Anggota Polisi Jadi Korban
-
Malioboro Mulai Dipadati Wisatawan Saat Libur Lebaran, Pengamen Liar dan Perokok Ditertibkan
-
Urai Kepadatan di Pintu Masuk Exit Tol Tamanmartani, Polisi Terapkan Delay System
-
Diubah Jadi Searah untuk Arus Balik, Tol Jogja-Solo Prambanan-Tamanmartani Mulai Diserbu Pemudik
-
BRI Lestarikan Ekosistem di Gili Matra Lewat Program BRI Menanam Grow & Green