Scroll untuk membaca artikel
Bangun Santoso
Rabu, 20 November 2019 | 15:42 WIB
Sebagai ilustrasi: Dua terduga teroris tewas ditembak Tim Datesmen Pasukan Khusus 88 Antiteror saat menyergap rumah  toko di Kampung Pangkalan, RT11/RW4 Desa Kedung Pengawas, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Jawa barat, Sabtu (4/5/2019). [Suara.com/Yacub]

SuaraJogja.id - Tim Densus 88 Kepolisian Daerah Istimewa Yogyakarta menggrebek satu rumah milik Markino (37) di Dusun Ngunut Tengah RT012/02, Desa Ngunut, Kecamatan Playen, Kabupaten Gunung Kidul, Rabu (20/11/2019).

Berdasarkan informasi yang dihimpun, terduga teroris berinisial M (37) ditangkap tim Detasemen Khusus 88 sekitar 08.00 WIB. Saat ini rumah terduga pelaku sedang dilakukan pengeledahan berupa barang bukti lain, sementara untuk pelaku telah diamankan.

kepolisian memasang garis polisi sekitar 200 meter. Dari kejauhan sejumlah petugas menggeledah rumah itu. Sekitar pukul sempat 12.00 WIB terdengar suara letusan. Beberapa polisi berpenutup wajah tampak keliling rumah.

Tampak mobil jihandak Polda DIY tampak di lokasi.

Baca Juga: Tangkap Terduga Teroris, Anggota Densus Kena Tusuk

Hingga sekitar pukul 13.55 WIB petugas masih berada di lokasi. Warga dan wartawan dilarang mengambil gambar lokasi penggrebekan. Lokasi merupakan rumah berbentuk kampung warna hijau.

Dikonfirmasi Kasubag Humas Polres Gunungkidul, Inspektur Polisi Satu Eni Nur Widiastuti, membenarkan penangkapan terduga teroris oleh Tim Densua 88. (Antara)

Load More